HaiBunda

MOM'S LIFE

Menu Sahur: Salmon Mashed Potato, Lauk Kaya Protein dan Vitamin

Muhayati Faridatun   |   HaiBunda

Jumat, 17 May 2019 18:00 WIB
Salmon Mashed Potato/ Foto: HaiBunda
Jakarta - Si kecil lagi bosan menyantap ayam goreng, Bun? Waktunya mencoba resep satu ini nih, Salmon Mashed Potato. Kaya kandungan zat gizi dan cocok untuk menu sahur keluarga.

Ya, salmon mashed potato ini kaya zat gizi, Bun. Mengutip detikcom, pakar nutrisi Rita Ramayulis, DCN, M.Kes, memaparkan, ikan salmon mengandung DHA tinggi, iodine, protein, selenium, omega 3, dan berbagai vitamin seperti vitamin A, vitamin D, serta vitamin B12.

Seluruh kandungan nutrisi tersebut bermanfaat untuk menjaga kesehatan anak, meningkatkan kecerdasan, dan menjaga kesehatan jantung anak. Jadi, tunggu apalagi, Bunda?


Langsung coba yuk, resep Salmon Mashed Potato dengan panduan chef Citra, lewat program Semua Bisa Masak Trans TV.

Bahan:

3 potong daging salmon
1 sdt black pepper
1/2 sdt garam
1 sdm minyak zaitun

Bahan mashed potato:

300 gr kentang
100 ml susu murni
100 ml cream
100 gr mentega
1/2 sdt garam
1 sdt black pepper

Salmon Mashed Potato/ Foto: HaiBunda
Bahan salad lemon:

Daun arugula secukupnya
1 sdm mustard
2 sdt bubuk cabai
1 buah lemon
1 sdt black pepper
1 sdm madu
10 buah tomat cherry
Garam secukupnya

Cara membuat:

1. Siapkan teflon. Beri minyak zaitun secukupnya, masukkan 1 potong salmon, taburi garam dan black pepper secukupnya ke seluruh permukaan salmon. Masak ikan salmon hingga matang.

2. Masukkan mentega dan balurkan ke permukaan salmon. Jangan lupa dibalik ya, Bun, supaya matangnya merata.

3. Waktunya membuat salad lemon. Siapkan mangkuk, masukkan 1 sdm minyak zaitun, 1 sdm madu, 1 sdm mustard, garam secukupnya, 1 sdt black pepper, perasan lemon, daun arugula, lalu aduk hingga semua bahan tercampur rata.

4. Masak mashed potato dengan menyiapkan food processor. Masukkan 300 gr kentang yang sudah dipotong-potong, 100 gr mentega, 100 ml cream, 100 ml susu murni, 1/2 sdt garam, 1 sdt black pepper, lalu blend sampai halus.

5. Siapkan piring saji. Beri mashed potato, taruh salmon, tambahkan saus secukupnya, salad lemon, dan tambah hiasan pemanis sesuai selera ya, Bun.

6. Selamat menikmati.


Panduan resep Salmon Mashed Potato selengkapnya, bisa Bunda simak di video berikut:

(muf/rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan

Kehamilan Amrikh Palupi

Andhara Early Gunting Kartu Kredit Usai KPR Lunas, Tak Ingin Berutang dan Riba

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Sandra Odilifia

15 SD Terbaik di Indonesia dengan Jumlah Peserta Didik Berprestasi Terbanyak

Parenting Kinan

Jangan Bilang 'Tidak', Ini 5 Cara Profesional Menolak Tugas di Luar Tanggung Jawab

Mom's Life Arina Yulistara

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

5 Potret Raisa di Premiere Wicked: For Good, Tunjukkan Karya Zalina pada Ariana Grande

5 Cara Melihat Chat Whatsapp yang Telah Dihapus di HP Pasangan

15 SD Terbaik di Indonesia dengan Jumlah Peserta Didik Berprestasi Terbanyak

8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK