HaiBunda

MOM'S LIFE

Dian Pelangi Menikah Lagi, Pesan Sang Kakak untuk Suaminya Bikin Haru

Muhayati Faridatun   |   HaiBunda

Minggu, 17 Nov 2019 16:19 WIB
Dian Pelangi menikah lagi, sang kakak beri pesan haru untuk suaminya, Sandy Nasution/ Foto: instagram @askaraphotography
Jakarta - Kebahagiaan tengah menyelimuti Dian Pelangi dan keluarga besarnya, Bunda. Desainer berhijab itu telah resmi menikah dengan Sandy Nasution, Minggu (17/11/2019). Sang kakak, Dion Muharom pun memberi pesan haru.

Kabar bahagia itu disampaikan Dion melalui akun Instagram pribadinya, @dionmuharom. Ia mengunggah foto Dian dan Sandy, yang mengenakan baju serba putih, saat saling berhadapan di depan penghulu.


"Cinta itu datang dengan cara yang tak terduga, tanpa tahu dengan siapa. Tapi hari ini adik kecil @dianpelangi ku tercinta menjadi seorang istri @nasutionsandy," tulis Dion.


Sang kakak tak lupa memanjatkan doa agar pernikahan Dian diberkahi Allah Subhanahu wa Ta'ala, serta diberi karunia dan keturunan yang saleh dan salehah. Tak ketinggalan, Dion pun memberikan pesan pada suami Dian.

"Gw titipkan adik saya tercinta saudaraku, semoga kehadiran mu membawa dan memberikan kebahagian di keluarga kita aminnnnn ya Allahhh," tuturnya.

Dian Pelangi menikah dengan Sandy Nasution/ Foto: Instagram @dionmuharom
Seperti Bunda ketahui, ini merupakan pernikahan kedua bagi Dian Pelangi. Sebelumnya, desainer 28 tahun ini pernah menikah dengan Tito Haris Prasetyo pada 2011 dan bercerai pada 2016. Wajar saja ya kalau sang kakak memberikan pesan haru kepada suami baru Dian.

Terlihat juga bahwa hubungan Dian dan sang kakak begitu dekat. Menurut hipotesis psikolog Carol S. Pearson, Ph.D., orang tua memiliki peran besar dalam hubungan kakak beradik. Ia meyakini, orang tua memberi tahu anak-anak tentang apa yang diharapkan dan menjadi role model.

"Begitu anak-anak memasuki sebuah keluarga, setiap anak memiliki tugas untuk mengetahui bagaimana menjadi bagian dari keluarga, juga cara bertindak sehingga orang-orang menerimanya sebagai individu," jelas Pearson, dikutip dari Psychology Today.

Pearson menambahkan, anak pertama cenderung memiliki pilihan yang lebih terbuka ketika menapaki jenjang pernikahan. Kecuali jika mereka ingin menyenangkan kedua orang tua. Sedangkan anak kedua atau adik-adiknya, cenderung perlu melakukan sesuatu yang sedikit berbeda.


Bunda, simak juga cerita cinta Meisya Siregar dan Bebi Romeo yang sempat putus lalu akhirnya menikah, dalam video berikut:

(muf/muf)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya

Parenting Ajeng Pratiwi & Randu Gede

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Menyusui Amrikh Palupi

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Cerita Perempuan 30 Th Alami Kanker Serviks Stadium Akhir, Ini Gejala yang Dialami

Berobat Pakai Asuransi Bayar 10% Ditunda, Ini Penjelasan OJK

Arti Nama Axel dan 30 Rangkaiannya untuk Anak Laki-laki, Modern & Damai Maknanya

Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya

Khayru Putra Gunawan Sudrajat Kerap Dibully saat Kecil, Kini Sudah Kuliah di Australia

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK