MOM'S LIFE
4 Tips Diet ala Amel Carla, Sukses Langsing & Berwajah Tirus
ANNISAAFANI | HaiBunda
Sabtu, 22 Jul 2023 06:00 WIBBunda tentunya tak asing dengan Amel Carla, bukan? Mantan artis cilik ini dikenal dengan karakter Carla dalam serial Suami Suami Takut Istri yang tayang pada 2007.
Kini, ia sudah tumbuh dewasa menjadi wanita yang cantik dan berprestasi, lho. Beberapa waktu lalu, wanita berusia 21 tahun ini sempat menghebohkan publik dengan penampilan terbarunya.
Pasalnya, Amel sukses membuat pangling banyak orang lewat tubuh langsing dan memiliki wajah yang tirus. Hal itu pun membuat banyak orang, terutama para wanita, penasaran. Kira-kira, apa rahasianya sehingga bisa memiliki tubuh ideal seperti itu?
Usut punya usut, ternyata Amel menjalani program diet sejak remaja. Kala itu, ia juga sudah berhasil menurunkan berat badan hingga 13 kilogram lewat program dietnya itu. Amel bercerita, ia telah menyadari bahwa tubuhnya mengalami berat badan berlebih sejak usia 10 tahun.
Menginjak usia 18 tahun, Amel merasakan perubahan pada tubuhnya yang berdampak pada kondisi kesehatan.
Ia pun akhirnya memberanikan diri untuk pergi mengunjungi dokter gizi. Ternyata, ia didiagnosis mengalami obesitas usai menjalani pemeriksaan.
"Aku menyadari dari umur 10 tahun sampai umur 18 tahun. Jadi, aku di umur 18 tahun sempat saking enggak sehatnya, naik tangga rumah saja ngos-ngosan banget," ungkap Amel, dikutip dari kanal YouTube TRANS TV Official. Setelah mengetahui tentang kondisinya tersebut, ia pun segera mengubah gaya hidupnya menjadi lebih sehat.
Tips Diet Amel Carla
Nah, Bunda penasaran apa saja rahasia diet Amel Carla? Simak berikut ini, ya.
1. Mengonsumsi nasi shirataki
Amel mengatakan bahwa ia mengatur porsi nasi agar tidak berlebihan. Ia juga memilih untuk mengonsumsi nasi shirataki. Menurutnya, jenis nasi tersebut memiliki kandungan kalori yang rendah, sehingga dapat membantunya dalam menurunkan berat badan.
2. Mengurangi porsi makan
Melansir dari laman detik.com, pola makan sangat mempengaruhi berat badan. Maka dari itu, Amel sangat menjaga pola makannya, Bunda. Akan tetapi, ia mengatakan bahwa tidak ada makanan khusus yang dimakan.
Selain itu, ia juga tidak menghilangkan beberapa makanan seperti layaknya orang diet. Menurutnya, kunci diet adalah mengatur porsi makan sebaik mungkin agar tidak berlebihan. Sebab, tujuannya menjalani program diet ini adalah bukan untuk kurus, tetapi untuk sehat, Bunda.
3. Minum jamu
Minum jamu adalah salah satu cara tradisional untuk menjaga kesehatan. Amel pun diketahui mengandalkan cara yang satu ini dalam program dietnya. Ia mengaku rutin mengonsumsi jamu buatan sendiri di rumah.
Ia diketahui menggunakan rempah-rempah, seperti serai, kunyit, dan jahe. Kemudian, potong-potong dan direbus selama kurang lebih 10 menit. Ia juga menambahkan gula dan kembali merebus rempah-rempah tersebut.
Amel menggunakan gula dengan kalori yang rendah untuk membuat jamu itu. Setelah larut, angkat dan saring dari rempah-rempah. Baru kemudian ia santap.
4. Rutin olahraga
Sadar akan pentingnya olahraga untuk menjaga kesehatan tubuh. Amel pun mengaku dirinya rutin menjalani olahraga. Salah satu olahraga yang paling disukainya adalah bersepeda. Menurutnya, dengan bersepeda juga sangat membantu dirinya untuk menurunkan berat badan.
Nah, itulah beberapa cara diet ala Amel Carla yang bisa Bunda ikuti untuk menurunkan berat badan. Semoga bermanfaat, ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
Simak video di bawah ini, Bun:
5 Tips Diet Ala Pevita Pearce, Sehat dan Tetap Bisa Makan enak
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
7 Cara Diet Selebriti yang Sukses Pangkas BB Drastis di 2024, Aurel Turun 21 Kg
5 Cara Diet Artis di 2024 yang Sukses Turunkan BB hingga 10 Kg, Prilly hingga Marshanda
Diet Amel Carla yang Sukses Turunkan Berat Badan 13 Kg
Cara Diet ala Amel Carla, Bikin Tubuh Langsing & Wajah Tirus
TERPOPULER
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
7 Cara Menghadapi Mertua Egois yang Selalu Memaksakan Kehendak
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Atalia Praratya Tak Kuasa Tahan Tangis Curhat Diterpa Badai Ujian Hidup
-
Beautynesia
5 Tanda Rumah yang Dapat Tunjukkan Penghuninya Dilanda Stres
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Potret Cantik 'Dewi eSports' yang Curi Perhatian di Acara LoL Worlds 2025
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!