HaiBunda

MOM'S LIFE

9 Hewan Berbahaya di Dunia, Nyamuk hingga Singa

Tim HaiBunda   |   HaiBunda

Selasa, 12 Sep 2023 17:40 WIB
Ilustrasi nyamuk/ Foto: Getty Images/iStockphoto/auimeesri
Jakarta -

Setiap hewan memiliki insting untuk melindungi diri sendiri dari serangan musuh. Tak hanya pada sesama satwa, bentuk perlindungan ini juga berlaku pada manusia.

Hal ini tentu tidak boleh diremehkan, karena banyak sekali hewan yang hidup berdampingan dengan manusia. Bahkan, setiap tahunnya ada banyak manusia yang meregang nyawa karena hewan-hewan buas dan beracun.

Hewan berbahaya di dunia

Bunda penasaran ada hewan apa saja yang berbahaya dan banyak membunuh manusia? Berikut daftarnya sebagaimana yang Bubun rangkum dari Science Focus.


1. Nyamuk

Nyamuk adalah hewan paling mematikan di dunia, Bunda. Terhitung, nyamuk telah membunuh 725.000 manusia per tahun melalui penyebaran penyakit seperti malaria dan demam berdarah dengue.

Sebagai informasi, infeksi malaria sangat buruk di Afrika. Bahkan wilayah ini menyumbang 95 persen kasus dan 96 persen kematian di seluruh dunia.

2. Ular

Ular sangatlah berbahaya dan dapat ditemukan di seluruh dunia. Hewan ini dapat membunuh manusia dengan berbagai cara yang berbeda dan brutal.

Ular mamba hitam, misalnya. Hewan ini dapat membunuh manusia hanya dengan dua tetes racun dari satu gigitan, sedangkan ular piton dapat menelan orang dewasa secara utuh. Ular piton menyerang dengan melilitkan tubuh panjangnya dan mengikat mangsanya, mencekiknya, dan mematahkan tulangnya.

Banyak ular menggunakan rahangnya yang elastis untuk menelan seluruh hasil buruannya. Ular juga mampu menelan satu orang utuh, dan ular piton diketahui bisa tumbuh hingga sepanjang 10 meter.

Namun, kematian manusia yang paling umum akibat ular terjadi karena gigitan berbisa, dan mereka yang beruntung harus menghadapi amputasi dan "cacat permanen lainnya" menurut WHO.

3. Anjing

Anjing yang biasa menjadi sahabat manusia juga bisa jadi musuh bila terkena rabies. Kematian karena serangan anjing memang jarang terjadi. Hanya saja kematian manusia akibat rabies yang ditularkan melalui gigitan anjing bukanlah hal yang tidak pernah terjadi sebelumnya, terutama terjadi di wilayah termiskin di dunia termasuk Afrika dan Asia.

Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), anjing adalah sumber utama kematian manusia akibat rabies, dan berkontribusi hingga 99 persen dari seluruh penularan rabies ke manusia.

Penyakit ini ditularkan lewat air liur melalui gigitan, cakaran, dan kontak langsung dengan area yang terinfeksi pada anjing.

TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI. 

(AFN/som)

Simak video di bawah ini, Bun:

Tak Nafsu Makan, Kelinci Ini Kalah Lomba Makan Sayur dari Manusia

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Atalia Praratya dan Ridwan Kamil Resmi Cerai, Kenapa Hak Asuh Arka Jatuh ke Ayah?

Mom's Life Annisa Karnesyia

Jelang Melahirkan Anak Kedua, Zaskia Sungkar Bagikan Momen Bersama Kuda Kesayangan

Kehamilan Annisa Karnesyia

Metode Treadmill 12-3-30 Kembali Viral, Ini Manfaatnya

Mom's Life Angella Delvie Mayninentha & Muhammad Prima Fadhilah

4 Tren Gaya Parenting yang Perlu Ditinggalkan di 2026

Parenting Novita Rizki

Kenali Tanda Miom Keluar, Cara Mengobati, dan Fakta seputar Keluar saat Haid

Kehamilan Melly Febrida

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

350 Kosakata Bahasa Mandarin Sehari-hari Terlengkap dan Artinya untuk Diajarkan ke Anak

Deretan Artis yang Tinggal di 'Kampung Elite Korea' dari Jennie BLACKPINK sampai Suga BTS

Jelang Melahirkan Anak Kedua, Zaskia Sungkar Bagikan Momen Bersama Kuda Kesayangan

4 Tren Gaya Parenting yang Perlu Ditinggalkan di 2026

Atalia Praratya dan Ridwan Kamil Resmi Cerai, Kenapa Hak Asuh Arka Jatuh ke Ayah?

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK