HaiBunda

PARENTING

Kisah Melody Asri Fatimah, Banggakan RI Raih Juara 1 Figure Skating SEA Challenge Filipina

Firli Nabila   |   HaiBunda

Senin, 27 May 2024 11:35 WIB
Melody Asri Fatimah, Banggakan RI Raih Juara 1 Figure Skating SEA Challenge Filipina/Foto: HaiBunda/Dwi Rachmi
Jakarta -

Cerita tentang anak berprestasi dan menjadi juara sejak kecil selalu menarik perhatian ya, Bunda. Dalam episode terbaru 'Juara Cilik' kali ini, kita kenalan yuk sama salah satu atlet figure skating nasional bernama Melody Asri Fatimah.

Gadis yang akrab disapa Melody ini mulai menekuni ice skating sejak usia 5 tahun. Ia kemudian mengikuti les hingga memenangkan kompetisi sebagai seorang atlet figure ice skating.

Salah satu kompetisi yang pernah diikutinya, yakni South East Asian (SEA) Challenge di Filipina. Hal ini diceritakan Melody saat berbincang dengan HaiBunda, baru-baru ini.


"Juara 1 dari seluruh South East Asia, terus aku mengikuti kejuaraan nasional kemarin 2023, 2022, 2020 kebetulan dapat juara 1, dan 2. Kemudian aku juga mengikuti Skate Asia, Skate Asia banyak kejuaraan-kejuaraannya, ada juara 1, ada juara 2, ada juara 3, terus kemarin aku juga baru mengikuti kompetisi Asian Trophy, juara 3 juga," ujar Melody.

Bagi Melody, figure skating mempunyai makna tersendiri dalam kehidupan sehari-harinya. Bahkan ketika merasa sedih, gadis berusia 15 tahun ini menyalurkan emosinya dengan pergi bermain ice skating.

"Aku memaknai figure skating dalam hidupku sebagai safe zone, sama comfort zone aku. Jadi kalau misalnya aku sudah ngerasa down, lagi ngerasa sedih, aku pergi skating untuk apa ya, cleansing my negative aura. jadi apa ya, negative thoughts nya tuh dibuang," kata Melody.

Tak hanya itu, ice skating juga mengajarkan banyak hal untuk Melody. Lalu seperti apa ketekunan Melody hingga akhirnya meraih juara? Serta bagaimana gaya parenting orang tuanya yang selalu mendukung dan menemukan bakatnya?

Yuk Bunda, simak cerita Melody Asri Fatimah dan gaya parenting kedua orangtuanya selengkapnya dalam episode terbaru 'Juara Cilik' yang akan tayang secara live streaming di HaiBunda.com, Rabu, 28 Mei 2024 mulai pukul 11.00 WIB.

Jangan sampai ketinggalan ya, Bunda.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(fir/fir)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Daun Bawang Ternyata Bisa Membantu Penyembuhan 8 Penyakit Ini, Termasuk Penurun Gula Darah

Mom's Life Arina Yulistara

Cerita Perempuan 30 Th Alami Kanker Serviks Stadium Akhir, Ini Gejala yang Dialami

Kehamilan Amrikh Palupi

60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya

Parenting Ajeng Pratiwi & Randu Gede

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Intip 5 Momen Hengky Kurniawan Bareng Putranya Bintang yang Tak Kalah Tampan Bun

Bunda yang Keguguran juga Bisa Alami Postpartum Depression, Simak Gejala & Cara Mengatasinya

60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur

Daun Bawang Ternyata Bisa Membantu Penyembuhan 8 Penyakit Ini, Termasuk Penurun Gula Darah

5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK