PARENTING
Jadwal Pembelajaran Selama Ramadan Sudah Keluar Bun, Anak Sekolah Libur Awal Puasa
Ratih Wulan Pinandu | HaiBunda
Selasa, 21 Jan 2025 20:20 WIBBelum lama ini ramai usulan mengenai libur sekolah selama Ramadan. Menanggapi hal itu, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) sudah mengambil keputusan, Bunda.
Wah, kira-kira Si Kecil bakal libur penuh enggak ya selama bulan Ramadan? Bunda sendiri termasuk tim yang setuju libur lama, atau justru pusing jika anak-anak belajar di rumah?
Mendikdasmen, Abdul Mu'ti mengatakan, keputusan mengenai pembelajaran siswa selama Ramadan 2025 diteken oleh tiga kementerian sekaligus. Disepakati bersama Menteri Agama, Nassaruddin Umar dan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian.
"Untuk pembelajaran bulan Ramadan sudah selesai, saya sudah tanda tangan, Menteri Agama sudah tanda tangan," ungkap Mu'ti dikutip dari detikcom, Selasa (21/1/2025).
Kegiatan selama Ramadan di sekolah
Beberapa tambahan untuk siswa beragama Muslim, dianjurkan untuk melaksanakan kegiatan tadarus Al-Qur'an, pesantren kilat, kajian keislaman, dan kegiatan lain untuk meningkatkan iman, takwa, dan akhlak mulia.
Sedangkan bagi non-Muslim, dianjurkan untuk melaksanakan kegiatan bimbingan rohani dan kegiatan keagamaan sesuai agama masing-masing.
Keputusan resmi pembelajaran selama Ramadan
Sebelumnya, Mu'ti mengatakan bahwa keputusan resmi akan segera diumumkan Presiden Prabowo Subianto lewat rapat kabinet. Ia berharap agar SK 3 Menteri terkait pembelajaran Ramadan juga bisa disetujui presiden.
"Mudah-mudahan rapat kabinet besok sore itu dapat diputuskan. Nanti soal isinya bagaimana ya kita diajari oleh agama untuk jadi orang yang sabar," ujarnya.
Ditambahkan Muti, di dalam keputusan yang telah diteken tiga kementerian ada prosedur lengkap pembelajaran siswa selama bulan puasa. Tak hanya bagi siswa Muslim, para siswa non-Muslim juga telah diatur ketentuan lainnya Bunda.
"Di dalamnya juga nanti ada prosedur yang mengatur bagaimana para murid yang selain beragama Islam. Jadi, kegiatan apa yang mereka lakukan selama bulan Ramadan itu di dalam surat edaran," jelas Mu'ti.
Ditegaskan olehnya, bahwa keputusan pembelajaran Ramadan bukanlah liburan. Namun, ada ketentuan khusus untuk anak-anak sekolah selama puasa Ramadan.
Keputusan pembelajaran selama Ramadan
Surat Edaran bersama Mendikdasmen, Menag, dan Mendagri tentang Pembelajaran di Bulan Ramadan Tahun 1446 H/ 2025 M sudah keluar. Sekolah diminta meliburkan siswa di awal Ramadan, Bunda.
Libur Ramadan berlangsung pada 27-28 Februari hingga 5 Maret 2025. Jadi, anak-anak akan libur di pekan pertama Ramadan ya, Bunda.
Selanjutnya, anak-anak akan tetap masuk sekolah pada tanggal 6-25 Maret 2025. Kemudian, libur sekolah akan kembali dijadwalkan mendekati Idul Fitri yaitu pada, 26, 27, 28 Maret hingga 8 April 2025.
LANJUTKAN MEMBACA KLIK DI SINI!
(rap/rap)Simak video di bawah ini, Bun:
5 Cara Mengatasi Perubahan Perilaku Anak Usai Libur Panjang
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Jadwal Lengkap Libur Sekolah Tahun Ajaran 2022/2023 di 38 Provinsi
Catat Bun! Ini Aturan Terbaru Libur Sekolah dari Kemendikbudristek
Sekolah Dilarang Beri Libur Khusus Nataru, Siap-siap di Rumah Saja Bun
Coba Yuk 5 Aktivitas Menyenangkan di Rumah Saat Liburan Sekolah
TERPOPULER
Mengenal Roche Peserta Coc Season 2 yang Kepintarannya Curi Perhatian, Ini 5 Potretnya
Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS
5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal
Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31
6 Tips Menabung ala Jepang agar Uang Cepat Terkumpul
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Piyu Padi dan Mantan Istri Kompak Hadiri Kelulusan SMA Sang Putri di Inggris, Ini Potretnya
Squid Game Season 3 Sudah Tayang! Intip Fakta Menarik dan Reaksi Para Pemain
5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal
Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS
SAKA Market Vol. 2: Green Trails Festival Sukses Digelar 2 Hari, Catat 6.500 Pengunjung
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Gading Marten Beri Gisel Nasihat soal Kenalkan Pacar ke Gempi
-
Beautynesia
Bikin Anak Memberontak, Ini 5 Kalimat Beracun yang Pantang Diucapkan Orangtua Menurut Ahli Parenting
-
Female Daily
Manis dan ‘Dreamy’, Intip Look Nadin Amizah saat Lamaran dengan Faishal Tanjung!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Gaya Pevita Pearce Naik Yacht Bareng Suami, Tampil Natural Berbikini Leopard
-
Mommies Daily
10 Tayangan Terbaru Juli 2025: Dari Film Bioskop hingga Drama Korea