HaiBunda

TRENDING

Bosan di Rumah Aja, Sophie Navita Nekat Ajak Suami & Anak 'Kabur' ke Bedugul

Muhayati Faridatun   |   HaiBunda

Rabu, 10 Jun 2020 16:26 WIB
Keluarga Sophie Navita dan Pongki Barata/ Foto: Instagram @sophienavita
Jakarta -

Selama hampir tiga bulan beraktivitas di rumah saja, Sophie Navita mengaku bosan. Istri mantan vokalis Jikustik, Pongki Barata, ini pun nekat mengajak suami dan kedua anaknya piknik ke Bedugul, Bali. Kok bisa?

Ya, Sophie dan Pongki Barata memang sudah sekitar 4,5 tahun menetap di Bali, Bunda. Tinggalkan Jakarta, mereka memilih menepi ke Pulau Dewata demi menyiapkan masa depan kedua putra mereka yang beranjak remaja, Rangga dan Radya.

Saat masa pandemi Corona ini, Sophie Navita sangat bersyukur karena angka kasus COVID-19 di Bali tidak sebanyak di Ibu Kota atau kota-kota besar lain di Indonesia. Itulah yang membuat Sophie tenang.


"Kalau dilihat datanya memang naik turun, tapi membuat cukup tenang. Pemerintah Daerah Bali itu sangat tanggap. Kita masih dalam masa PKM yakni Pembatasan Kegiatan Masyarakat, jadi ada check point di beberapa tempat, diperiksa KTP," tutur Sophie Navita, saat Intimate Interview HaiBunda via Zoom, belum lama ini.

Nah, setelah tiga bulan beraktivitas di rumah saja seperti talkshow via Live Instagram, Sophie Navita mengaku bosan. Presenter 44 tahun ini akhirnya nekat mengajak suami dan kedua anaknya piknik ke Bedugul.

"Tentunya ide saya, suami saya tidak hobi jalan-jalan, dia itu hobi banget di rumah. Akhirnya kami memutuskan ke Bedugul dan menikmati Bali winter karena dapat angin winter dari Australia," ungkap perempuan berdarah Sumatera Utara ini.

Lalu, bagaimana keseruan keluarga Sophie Navita dan Pongki Barata liburan di Bedugul? Apakah mereka diperbolehkan ke tempat wisata dalam masa physical distancing? Bunda simak jawabannya di video Intimate Interview berikut ini:

(muf/muf)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Ikke Nurjanah Ungkap Kerinduan pada Sang Putri Siti Adira Kania yang Telah Menikah

Mom's Life Annisa Karnesyia

9 Ciri-ciri Red Flag pada Pasangan, Kenali Sebelum Putuskan Menikah

Mom's Life Amira Salsabila

5 Potret Gaya OOTD Syahrini Setelah Punya Anak, Tetap Keren & Modis

Mom's Life Amira Salsabila

11 Macam-macam Bilangan, Pengertian, dan Contohnya

Parenting Annisya Asri Diarta

Donita Rayakan Ultah Anak, Intip Potret Vaga yang Minta Kado Diizinkan Makan Mie Goreng di Usia 10 Th

Parenting Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

Ikke Nurjanah Ungkap Kerinduan pada Sang Putri Siti Adira Kania yang Telah Menikah

9 Ciri-ciri Red Flag pada Pasangan, Kenali Sebelum Putuskan Menikah

5 Potret Gaya OOTD Syahrini Setelah Punya Anak, Tetap Keren & Modis

11 Macam-macam Bilangan, Pengertian, dan Contohnya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK