TRENDING
Sinopsis Revolutionary Love Eps 8, Siwon Selamatkan Bos Mau Bunuh Diri
Siti Hafadzoh | HaiBunda
Kamis, 18 Jun 2020 16:57 WIBPerjalanan Byun Hyuk (Siwon) menghadapi tantangan di pekerjaan barunya masih terus berlanjut. Drama Korea Revolutionary Love episode 8 akan tayang besok (19/6/2020) di Trans TV jam 09.30 WIB.
Byun Hyuk ditugaskan untuk mendapatkan tanda tangan untuk kontrak perusahaan. Byun Hyuk dan Baek Joon pergi ke gudang. Mereka melihat sekeliling, sepertinya tidak ada siapa-siapa.
Hyuk dan Joon kemudian masuk ke dalam gudang. Mereka menemukan botol soju kosong dan mangkuk ramen.
Betapa terkejutnya dua orang ini melihat bos pabrik, Jang Se-Man gantung diri. Hyuk dan Joon pun menyelamatkan pria itu.
Kemudian, dua orang pegawai pabrik datang untuk membantu mereka. Hyuk yang datang ke sana untuk meminta tanda tangan tidak mendapatkan apapun dan justru diusir serta disiram air oleh pegawai.
Bagaimana ya kelanjutan ceritanya? Apakah Byun Hyuk berhasil menyelesaikan masalah perusahaan?
Langsung saja saksikan drama Korea Revolutionary Love episode 8 di Trans TV jam 09.30 WIB.
Simak juga cara Yannie Kim besarkan dua anaknya yang blasteran Korea dan Indonesia berikut ini.
(sih/rap)