TRENDING
Pencipta Lagu Anak Papa T Bob Meninggal, Leony Trio Kwek Kwek Berduka
Asri Ediyati | HaiBunda
Jumat, 10 Jul 2020 12:54 WIBKabar duka datang dari Erwanda Lukas atau dikenal akrab dengan sapaan Papa T Bob. Pencipta lagu anak-anak itu meninggal dunia di usia 59 pada Jumat (10/7/2020) pukul 10.35 WIB.
Mengutip dari detikcom, hal ini dikonfirmasi oleh putranya, Vargo T Bob melalui pesan singkat. Ia membenarkan kabar duka ini. Jenazah Papa T Bob akan dimakamkan di daerah Bintaro, Tangerang Selatan.
Sebelum meninggal, kondisi Papa T Bob menurun. Ia dikabarkan mengidap diabetes, Bunda.
Papa T Bob dikenal baik oleh masyarakat Indonesia sebagai pencipta lagu anak legendaris. Lagu-lagu ciptaannya bahkan membesarkan nama artis cilik di era 1990-an.
Lagu anak-anak ciptaannya antara lain lagu Diobok-Obok yang dinyanyikan Joshue Suherman, Bolo-Bolo yang dinyanyikan Tina Toon, Du Di Dam yang dinyanyikan Enno Lerian, hingga lagu Jangan Marah yang dinyanyikan Trio Kwek Kwek.
Salah satu anggota Trio Kwek Kwek, Leony merasa kaget dan sedih mendengar kabar ini. Ia pun berduka sekaligus berterima kasih atas karya-karya Papa T Bob.
"Rest in peace om Wanda @papatbob_official. Rasanya masih ga percaya dengan berita ini.. Terima kasih atas karya-karyamu selama ini untuk anak-anak Indonesia om.." tulis Leony di akun Instagram-nya.
"Terima kasih udah selalu bikinin lagu yang bagus-bagus untuk Trio Kwek Kwek.. Gak akan ada trio kwek kwek kalo ga ada om Wanda.. istirahat yang tenang ya om.. Karyamu abadi selalu," sambungnya
Selamat jalan Papa T Bob..
Simak juga video cara menumbuhkan minat baca anak di era new normal: