TRENDING
Suka Officer Black Belt? Ini 5 Film Korea Action Komedi Terbaik Netflix
ANNISA ZAHRA AULIANY | HaiBunda
Jumat, 20 Sep 2024 21:10 WIBFilm action komedi Korea tak pernah gagal membuat penonton terkesan dengan adegan laganya yang keren sekaligus tingkah laku karakternya yang kocak. Baru-baru ini, Netflix kembali merilis film action komedi Korea berjudul Officer Black Belt yang dibintangi aktor tampan Kim Woo Bin.
Segera setelah dirilis di Netflix, Officer Black Belt menduduki peringkat top 10 movies di sejumlah negara termasuk Indonesia. Officer Black Belt adalah pilihan yang tepat jika Bunda sedang ingin nonton film action komedi yang peran dan ceritanya tidak terlalu dilebih-lebihkan alias realistis walaupun fiksional.
Selain Officer Black Belt, Bubun punya rekomendasi film action komedi Korea lain yang juga tayang di Netflix dan punya rating tertinggi. Sebelum itu, Bunda bisa simak dahulu sinopsis Officer Black Belt berikut ini.
Sinopsis Film Korea Officer Black Belt
Kim Woo Bin dan Kim Sung Kyun di film Officer Black Belt (2024)/Foto: Netflix |
Officer Black Belt adalah film action komedi Korea yang disutradarai oleh Kim Joo Hwan. Sebelum menggarap Officer Black Belt, ia terkenal menciptakan film action komedi Korea populer seperti Midnight Runners (2017) dan film horor The Divine Fury (2019).
Pemeran utama Officer Black Belt ialah Kim Woo Bin sebagai Lee Jung Do. Karakternya di sini adalah seorang pria yang jago dalam banyak olahraga bela diri seperti taekwondo, judo, maupun anggar. Ia juga punya hobi lain yaitu bermain gim online bersama ketiga temannya.
Suatu malam, Jung Do tidak sengaja menyaksikan seorang petugas bela diri diserang oleh mantan narapidana di sebuah gang. Ia pun berhasil menumbangkan si penjahat dan diberikan penghargaan warga berani oleh kepolisian.
Kemudian ada tokoh Kim Sun Min yang diperankan oleh aktor Kim Sung Kyun. Ia adalah ketua tim probation yang bertugas mengawasi mantan narapidana setelah keluar penjara dengan melacak posisinya melalui gelang yang dipasang di kaki.
Karena salah satu anggotanya terluka, Jung Do diminta untuk menggantikannya sementara sebagai petugas bela diri. Terutama karena Jung Do memenuhi syarat menguasai olahraga bela diri dan memiliki kemampuan bertarung yang hebat.
Jung Do awalnya berpikir pekerjaan tersebut membosankan. Namun, ia mulai menyadari pentingnya pekerjaan petugas bela diri untuk melindungi masyarakat dari para penjahat kejam yang dibebaskan dari penjara walaupun belum bertobat.
5 Rekomendasi film Korea action komedi terbaik yang tayang di Netflix
Berikut ini adalah lima film action komedi Korea di Netflix yang punya cerita seru seperti Officer Black Belt. Bunda dijamin nonton sambil tegang sekaligus ngakak sepanjang durasi filmnya.
1. Extreme Job (2019)
Film Korea Extreme Job (2019)/Foto: CJ ENM |
Film action komedi Korea yang satu ini menjadi film Korea dengan penonton terbanyak kedua sepanjang sejarah. Extreme Job adalah film Korea tentang detektif yang disutradarai oleh Lee Byeong Hun.
Film ini mengisahkan lima detektif yang dipimpin oleh Ketua Go (Ryu Seung Ryong). Karena selalu gagal mengungkap bandar narkoba, mereka memutuskan untuk melakukan misi penyamaran dengan membuka restoran ayam goreng di depan markasnya.
Tak disangka, menu ayam goreng mereka viral dan banyak pelanggan datang ke restoran. Mereka pun berusaha tetap menjalankan misi di tengah kesuksesan bisnis pura-pura tersebut.
- Rating MyDramaList: 8.4/10
- Genre: komedi, aksi, kuliner, kriminal
- Pemain utama: Ryu Seung Ryong, Lee Ha Nee, Jin Sun Kyu, Lee Dong Hwi, Gong Myung
- Situs atau platform streaming: Netflix, Vidio
2. Miss & Mrs. Cops (2019)
Film Korea Miss & Mrs. Cops (2019)/Foto: CJ ENM |
Film action komedi Korea berikutnya berjudul Miss & Mrs. Cops yang ditayangkan di Netflix. Film Korea ini juga membawakan detektif sebagai karakter pusatnya yang diperankan oleh Ra Mi Ran dan Lee Sung Kyung.
Mi Young (Ra Mi Ran) dulunya merupakan detektif yang paling diandalkan di kepolisian. Akan tetapi, kariernya redup setelah menikah dan punya anak. Ia sekarang bekerja di pusat layanan masyarakat.
Sementara itu, adik iparnya adalah detektif rookie bernama Ji Hye (Lee Sung Kyung) yang suka membuat masalah. Ia dikirim ke pusat layanan masyarakat karena suatu kesalahan dan mulai bekerja bersama Mi Young.
Suatu hari, Mi Young dan Ji Hye menemukan suatu kasus mencurigakan. Mereka berusaha menyelidikinya berdua walaupun dengan keterbatasan bantuan kepolisian.
- Rating MyDramaList: 8.2/10
- Genre: aksi, komedi, kriminal
- Pemain utama: Ra Mi Ran, Lee Sung Kyung, Yoon Sang Hyun, Choi Soo Young, Wi Ha Joon
- Situs atau platform streaming: Netflix
3. The Accidental Detective 2: In Action (2018)
Film Korea The Accidental Detective 2: In Action (2018)/Foto: CJ ENM |
Berikutnya ada film action komedi Korea yang punya kisah seru dengan banyak adegan kocak yang menggelitik. Sekuel film The Accidental Detective (2015) ini menceritakan Kang Dae Man (Kwon Sang Woo) dan Noh Tae Soo (Sung Dong Il) yang membuka bisnis detektif swasta bersama.
Di tengah keputusasaan karena klien tak kunjung datang, mereka akhirnya menemukan kasus untuk diselidiki. Seorang perempuan hamil meminta mereka mencari suaminya yang menghilang secara misterius.
Dengan bantuan hacker Yeochi (Lee Kwang Soo), penyelidikan mereka mengarah ke sebuah panti asuhan yang dikelola oleh seorang dokter. Ketiganya pun menghadapi misi menantang yang mengancam nyawa.
- Rating MyDramaList: 8.1/10
- Genre: aksi, komedi, thriller, kriminal
- Pemain utama: Kwon Sang Woo, Sung Dong Il, Lee Kwang Soo
- Situs atau platform streaming: Netflix, iQIYI
4. The Pirates 2: The Last Royal Treasure (2022)
Film Korea The Pirates 2: The Last Royal Treasure (2022)/Foto: Lotte Entertainment |
Film action komedi Korea berikutnya merupakan season kedua film The Pirates (2014) yang dibintangi Son Ye Jin dan Kim Nam Gil. Film ini berlatar di era jadul Dinasti Goryeo saat sebuah harta karun keluarga kerajaan menghilang tanpa jejak.
Mu Chi (Kang Ha Neul) adalah seorang bandit yang bergabung ke kapal pembajak laut yang dipimpin oleh Hae Rang (Han Hyo Joo). Bersama anak buah lainnya, mereka memulai petualangan untuk menemukan harta karun tersembunyi di laut lepas.
- Rating MyDramaList: 8.0/10
- Genre: komedi, aksi, petualangan, sejarah
- Pemain utama: Kang Ha Neul, Han Hyo Joo, Lee Kwang Soo, Kwon Sang Woo, Chae Soo Bin, Oh Sehun
- Situs atau platform streaming: Netflix
5. Mission: Cross (2024)
Film Korea Mission: Cross (2024)/Foto: Netflix |
Film action komedi Korea yang terakhir juga merupakan film Korea terbaru yang rilis di Netflix. Film ini membawakan kisah sepasang suami istri yang menghadapi pertarungan tak terduga melawan korupsi besar-besaran.
Park Kang Mu (Hwang Jung Min) adalah mantan agen elite yang kini menjadi ibu rumah tangga. Ia tak pernah memberitahu identitas aslinya kepada orang-orang termasuk istrinya sendiri, Kang Mi Seon (Yum Jung Ah).
Kang Mi Seon adalah detektif andalan di divisi kriminal yang dijuluki buaya karena tak pernah gagal menangkap penjahat. Ia mulai menyelidiki kasus orang hilang yang tampaknya berkaitan dengan suaminya.
- Rating MyDramaList: 7.7/10
- Genre: aksi, komedi, kriminal
- Pemain utama: Hwang Jung Min, Yum Jung Ah, Jeon Hye Jin, Jeong Man Sik
- Situs atau platform streaming: Netflix
Itu dia sinopsis Officer Black Belt serta rekomendasi film action komedi Korea terbaik di Netflix yang berhasil Bubun rangkum. Selamat menyaksikan.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(som/som)Simak video di bawah ini, Bun:
5 Tayangan Netflix Terbaru di Bulan Agustus 2024
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
15 Film Action Korea Terbaik Rating Tertinggi, dari Terbaru hingga Tayang di Netflix
25 Film Action Terbaik dengan Rating Tertinggi, Penyuka Laga Wajib Nonton
15 Film dan Drama Korea Kim Woo Bin Terbaik Rating Tertinggi hingga Terbaru
6 Film dan Drama Korea Tayang di Viu Januari 2022, Ada Ghost Doctor
TERPOPULER
Momen Kebersamaan Zaskia Gotik Bareng Putri Sambung, Ini 5 Potretnya
Kartika Putri Umumkan Hamil Anak Ketiga, Suami Ungkap Rencana Punya 7 Anak
Orang Indonesia Peringkat 5 Dunia Terbanyak Sakit Diabetes, Penyebabnya Minuman Ini
10 Tanda Lingkungan Kerja Toksik, Resign atau Bertahan?
5 Potret Menawan Hassya Sabri, Anak Sambung Irish Bella yang Kuliah di Kedokteran
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Serum Terbaik untuk Sehatkan dan Merawat Kulit
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sikat Gigi Anak yang Aman dan Lembut
ZAHARA ARRAHMAREKOMENDASI PRODUK
10 Kapas Wajah yang Bagus untuk Bersihkan Makeup
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
7 Pilihan Kotak Bekal Anak, Temukan yang Pas untuk Si Kecil
PritadanesREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Mata Kanan Dewi Yull Tak Bisa Melihat, Kenali Kondisi Ablasio Retina yang Dialaminya
Hati-Hati! Ini 5 Bahaya Simpan Telur di Dalam Kulkas
Momen Kebersamaan Zaskia Gotik Bareng Putri Sambung, Ini 5 Potretnya
Kartika Putri Umumkan Hamil Anak Ketiga, Suami Ungkap Rencana Punya 7 Anak
10 Pantangan Makanan Ibu Menyusui yang Sebaiknya Dihindari, Bisa Bikin ASI Seret
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Habib Usman Ingin Punya 7 Anak, Kartika Putri Sempat Menyerah
-
Beautynesia
Kawaii! Simak Gaya Para Member FRUITS ZIPPER di "KAO presents TGC Jakarta 2025" Hari Kedua
-
Female Daily
Nespresso Hadirkan Nostalgia Muslim Panas Ala 90-an melalui Instalasi Coffee Cart!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Sinopsis Jurassic World: Dominion, Pertarungan Terakhir Manusia & Dinosaurus
-
Mommies Daily
Cara Memilih Skincare untuk Pra-Remaja Gen Alpha dan 8 Rekomendasi Produk