HaiBunda

ADVERTORIAL

Kenali 5 Karakter Sebagai Bekal Anak Hadapi Masa Depannya

Advertorial   |   HaiBunda

Selasa, 05 Feb 2019 00:00 WIB
Bukan hanya nutrisi, ada karakter yang harus dimilik anak untuk menghadapi masa depannya (Foto: Shutterstock)
Jakarta -

Apa yang diharapkan orang tua kepada anaknya di masa depan? Jawaban pada umumnya orang tua adalah memiliki anak yang pintar, sukses, berprestasi, mandiri, dan lain sebagainya. Ternyata untuk mewujudkannya, orang tua melakukan berbagai macam cara demi mempersiapkan si kecil agar bisa bersaing di antara teman-temannya.

Lebih dari itu, orang tua zaman now pun harus pintar melihat peluang dan mengembangkan bakat anak. Alasannya masa depan tampaknya akan melibatkan persaingan bukan hanya antar individu, namun juga antara individu dengan kemajuan teknologi lho, Bun.

Hal tersebut sejalan dengan kampanye 'Raise Them Ready' dari Nutrilon yang menyebut beberapa tahun ke depan tantangan akan semakin beragam dan sulit. Nutrisi dan keahlian-keahlian yang dimiliki anak saja tak cukup untuk membuatnya siap menghadapi masa depan, para ibu juga butuh untuk menggali dan mengembangkan karakter si kecil.

Setidaknya ada lima karakter yang harus dimiliki si kecil sebagai dasar pembentukan pribadi agar si kecil lebih siap menghadapi tantangan-tantangan di masa depan.

1. Mandiri

Karakter anak yang mandiri berarti bisa mengandalkan kemampuan sendiri tanpa bergantung dengan orang lain, termasuk orang tua. Mengajarkan anak mandiri bukan sekadar melatih kemampuan mengurus diri saja, melainkan menumbuhkan rasa pecaya diri bagi anak.

Melatih anak mandiri bisa dimulai dengan memberikan kesempatan kepada anak untuk melakukan sebuah tugas kecil, seperti membereskan tempat tidur, mandi, dan berpakaian. Dalam upaya melatih anak mandiri, orang tua juga jangan sampai melupakan untuk mengapresiasi anak.

2. Berani

Selanjutnya rasa percaya diri juga akan mendorong anak lebih berani mengambil risiko. Hal ini penting karena keberanian adalah bekal si kecil untuk mengeksplorasi lingkungan sekitarnya.

Agar anak terlatih untuk lebih berani, orang tua bisa mulai dengan tidak berlebihan melarang anak melakukan sesuatu, misalnya kotor-kotoran. Selain itu orang tua juga bisa memberi contoh keberanian dari hal yang anak takutkan, misalnya menyalakan lampu kamar, atau tidur sendiri.

3. Gigih

Dalam menghadapi setiap masalah, anak harus didorong untuk berusaha melakukan sesuatu sampai selesai. Hal ini akan membuat sisi kemandirian dan tanggung jawab dalam diri anak semakin berkembang.

Mulailah dengan menyemangati anak untuk terus mencoba. Jelaskan bahwa kegagalan bukanlah kesalahan fatal. Selain itu orang tua juga bisa melibatkan atau mengikutsertakan anak ke dalam sebuah kompetisi atau lomba.

4. Banyak Akal

Ketika anak sudah didorong untuk gigih dan mandiri menyelesaikan masalahnya, ia pun dengan sendirinya akan mulai membiasakan diri untuk berpikir. Misalnya berpikir waktu ia harus bertindak dan pandai mencari solusi.

Agar anak banyak akal tentunya orang tua harus memberikan stimulus-stimulus, misalnya lewat permainan. Selain permainan orang tua juga bisa membantu anak memilih sesuatu dengan memberi tahu perbedaan satu dengan lainnya kemudian menanyakan alasannya.

5. Adaptif

Anak yang memiliki sifat adaptif akan lebih menyesuaikan diri di setiap situasi, termasuk tantangan atau persoalan yang ia hadapi di lingkungannya. Sifat ini akan sangat membantu anak ketika ia beraa di lingkungan baru sendirian, misalnya sekolah baru, atau teman-teman baru.

Orang tua bisa mulai dengan memberikan pemahaman kepada anak terkait hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan, baik itu di rumah maupun di luar rumah. Hal ini bisa dibantu dengan mulai membiasakan anak berterima kasih dan meminta maaf.

Jadi dari lima karakter yang sudah dijelaskan, karakter mana yang sudah dimiliki si kecil saat ini? Yuk share cerita Bunda terkait karakter si kecil dalam persiapkan masa depannya. Jangan lupa untuk tag Instagram resmi Nutriclub di @Nutriclub_ID dan menambahkan hashtag #RaiseThemReady.

Nah, bagi Bunda yang ingin mengetahui informasi lebih lanjut seputar cara dan tips mempersiapkan masa depan si kecil, dapat mengunjungi Nutriclub. Selain persiapan masa depan si kecil, Bunda juga dapat informasi seputar kehamilan, serta berbagai artikel edukatif yang memberikan pengetahuan baru bagi Bunda dan si kecil.

Yuk, jadikan si kecil tangguh untuk siap hadapi masa depan! #RaiseThemReady.

(Advertorial)

TOPIK TERKAIT

TERPOPULER

Cerita Rizky Febian Bucin ke Mahalini, Akui Makin Sayang Setelah Lihat Istri Melahirkan

Mom's Life Amira Salsabila

Akurnya Anak-anak Jessica Iskandar, Don Dan Hagia Rebutan Kakak El Barack

Parenting Amira Salsabila

Cerita Bunda Hampir Meninggal 6 Hari Pasca Melahirkan Gara-gara Alami Ini

Kehamilan Annisa Karnesyia

Transformasi Alifa Lubis Eks Artis Cilik, Kini Sudah 19 Tahun dan Bikin Pangling

Mom's Life Annisa Karnesyia

120 Kosakata Bahasa Malaysia Sehari-hari dan Artinya

Parenting Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Cerita Rizky Febian Bucin ke Mahalini, Akui Makin Sayang Setelah Lihat Istri Melahirkan

Akurnya Anak-anak Jessica Iskandar, Don Dan Hagia Rebutan Kakak El Barack

Cerita Bunda Hampir Meninggal 6 Hari Pasca Melahirkan Gara-gara Alami Ini

Transformasi Alifa Lubis Eks Artis Cilik, Kini Sudah 19 Tahun dan Bikin Pangling

120 Kosakata Bahasa Malaysia Sehari-hari dan Artinya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK