haibunda-squad
Apakah Suami Adalah Mitra Bisnis yang Ideal? Temukan Jawabannya di Sini, Bun!
Sabtu, 19 Feb 2022 11:15 WIB
Menjadi Bunda pengusaha adalah salah satu impian yang ingin diraih perempuan di Indonesia. Salah satu penyebabnya, sesuai riset dari LiMa Group Craft Enthusiast, adalah karena perempuan lebih jago dalam mengatur keuangan.
Dilansir CNBC Indonesia, struktur sosial yang 'mengharuskan' perempuan untuk bisa mengatur rumah tangga, juga mendukung hal ini. Apabila laki-laki sejak dulu harus bekerja keras, perempuan yang mengatur uang sehingga dia sangat tertib terutama bila pasangannya memberi uang tidak cukup banyak.
Lalu, jika Bunda memutuskan untuk berbisnis, siapakah partner bisnis yang paling ideal? Apakah jawabnya adalah suami? Bisa iya, bisa juga tidak. Demikian disampaikan Danang Baskoro sebagai Psikolog Klinis.
"Tergantung dari bagaimana kita bisa saling memahami dan memanfaatkan kekuatan satu sama lain. Tapi seharusnya pasangan adalah orang yang paling pantas untuk dijadikan mitra bisnis, karena dialah orang terdekat kita. Tidak ada kepentingannya yang lain selain tulus membantu kita," ujar Danang dalam korespondensinya bersama HaiBunda.
Salah satu Bunda yang memilih suami sebagai partner usahanya adalah Tenny Daud sebagai pemilik usaha katering diet, CR Box Indonesia. Tenny dan suami, Dedy Haryadi, bahkan mendirikan beberapa usaha katering sekaligus dan terhitung sebagai couplepreneur sukses.
Simak yuk obrolan Bubun dengan Danang Baskoro serta Tenny dan Deddy dalam HaiBunda Live (IG Live) pada Selasa (22/02/2022) pukul 19.00 - 20.00 WIB. Nantinya tiga Bunda yang mengajukan pertanyaan menarik di kolom Komentar saat IG Live berlangsung, akan mendapat hadiah menarik dari CR Box Indonesia.
Khusus untuk Bunda yang belum bergabung dengan komunitas HaiBunda Squad kami, klik tautan berikut ini ya. Dengan bergabung bersama HaiBunda Squad maka Bunda akan terus mendapat informasi mengenai kegiatan dan hadiah-hadiah menarik lainnya.
Sampai ketemu di hari Selasa ya, Bun!
Simak juga video berikut mengenai mantan pesinetron Jinny oh Jinny, Diana Pungky, yang kini sedang sibuk dengan bisnis kecantikan.
(ziz/ziz)