Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

haibunda-squad

Meriah! Perlombaan Bunda & Si Kecil Nuansa Merah Putih, Kakek-Nenek Ikutan Juga Nih

Tim HaiBunda   |   HaiBunda

Minggu, 24 Sep 2023 16:30 WIB

BC December 2021 Meriahkan HUT ke-78 RI
BC December 2021 Meriahkan HUT ke-78 Republik Indonesia/ Foto: Dok. BC December 2021
Jakarta -

#HaiBunda banyak cara untuk membuktikan rasa nasionalisme pada Tanah Air. Seperti para Bunda dan Si Kecil member komunitas Birth Club (BC) December 2021, yang menggelar berbagai perlombaan.

Mereka berlomba sekaligus memeriahkan HUT ke-78 Republik Indonesia. Acara yang bernuansa Merah Putih ini digelar di Tengah Synthesis Huis, Cijantung, Jakarta Timur, pada 26 Agustus lalu.

Tak hanya Bunda dan Si Kecil, para kakek dan nenek mereka juga ikut perlombaan, lho! Terbayang serunya ya, Bunda? Tak ketinggalan, pembagian hadiah dan bingkisan menarik dari para sponsor acara.

"Acara seperti ini penting banget untuk mengasah keberanian anak untuk berinteraksi dengan teman sebaya, menambah teman juga bagi para Bunda," begitu kesan Bunda Mira, salah satu member.

Komunitas yang beranggotakan para Bunda dengan anak yang lahir Desember 2021 ini sudah sering mengadakan event, baik offline maupun online. Selain itu, mereka juga rutin berinteraksi lewat WhatsApp Group.

Semoga acara-acara selanjutnya makin meriah, ya!

Bunda jangan lupa juga, join komunitas HaiBunda Squad untuk sharing berbagai informasi seputar mom's life. Banyak event seru dan banyak giveaway juga pastinya.

Yuk, daftar langsung klik di SINI. Gratis!

(muf/muf)

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda