KEHAMILAN
Hilary Swank Melahirkan Sepasang Bayi Kembar di Usia 48 Tahun: Tak Mudah tapi...
Annisa Karnesyia | HaiBunda
Rabu, 12 Apr 2023 14:36 WIBKabar bahagia datang dari aktris peraih Piala Oscar, Hilary Swank. Wanita 48 tahun ini melahirkan sepasang bayi kembar pada 9 April 2023.
Hilary membagikan kabar bahagia ini di akun Instagram miliknya, Bunda. Dalam unggahan ini, Swank terlihat mem-posting foto saat menggendong anak kembarnya dari tampak belakang. Dalam foto itu, Swank sedang melihat pemandangan laut dan matahari terbenam.
Pemeran film Million Dollar Baby ini mengungkapkan perasaannya setelah melahirkan sepasang bayi kembar. Swank mengaku bahwa semuanya tak mudah, namun apa yang didapatkannya kini sepadan.
"Ini tidak mudah. Tapi laki-laki (dan perempuan) apakah itu sepadan," tulisnya di Instagram.
Belum umumkan nama bayi kembar
Sampai berita ini diturunkan, Hilary Swank dan suaminya, Philip Schneider, belum mengumumkan nama anak kembar mereka, Bunda. Kelahiran Si Kembar menjadi yang paling dinanti pasangan ini karena ini adalah anak pertama mereka.
Swank pertama kali mengumumkan kehamilan kembarnya pada Oktober 2022. Saat berbincang tentang proyek film terbarunya, ia mengungkapkan bahwa dirinya tengah menantikan diri menjadi seorang Bunda.
"Dan bukan hanya satu (anak), tapi dua. Aku tidak percaya," ujarnya saat berbincang di acara Good Morning America.
Sejak mengumumkan kehamilannya, Swank mulai berani mempublikasikan kehidupannya jelang kelahiran Si Kembar. Wanita asal Amerika ini membagikan aktivitas yang dilakukannya selama kehamilan di media sosial.
Dari segi medis, kehamilan yang dijalani Swank termasuk berisiko tinggi. Ia hamil anak kembar di usia yang tak lagi muda, bahkan sudah di atas 40 tahun.
Lalu bagaimana peluang untuk hamil anak kembar di usia 40 tahun lebih? Bagaimana pula mendapatkan kehamilan sehat di usia kehamilan yang tak lagi muda?
Selengkapnya dapat dibaca di halaman berikutnya.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
Simak juga 7 fakta tentang baby bump, dalam video berikut:
(ank/rap)
USIA DAN KEHAMILAN ANAK KEMBAR
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Bintang Hollywood Hilary Swank Hamil Kembar di Usia 48 Tahun
Jennifer Lawrence Melahirkan Anak Pertama, Jenis Kelamin Bayi Masih Rahasia
So Sweet! Adinda Bakrie Melahirkan, Suami Ikut Merawat Si Kecil
Kehamilan Tak Diumbar di Medsos, Titi Rajo Bintang Melahirkan Anak Kedua
TERPOPULER
Sempat Ingin Berpisah, Melaney Ricardo Curhat Susahnya Menikah dengan Bule
Raisa Resmi Gugat Cerai Hamish Daud Usai 8 Tahun Menikah
7 Ujian di Tahun Pertama Pernikahan, Termasuk Konflik Keuangan Bun
Banyak Bumil di Negara Ini Berisiko Tinggi Trauma saat Melahirkan, Ternyata Ini Penyebabnya
Begini Cara Ibunda Beri Dukungan pada Tasya Farasya di Tengah Isu Perceraian
REKOMENDASI PRODUK
11 Rekomendasi Susu Penambah Berat Badan Anak 2 Tahun
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Pilihan Minyak Telon Bayi yang Aman dan Paling Wangi untuk Anak
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
11 Rekomendasi Balsem Bayi yang Aman dan Nyaman untuk Kulit Si Kecil
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Primer Make Up Tahan Lama
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
Review Es Krim Baskin Robbins Musk Melon & Popping Shower, Rasa Favorit Nomor #1 di Jepang
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Sempat Ingin Berpisah, Melaney Ricardo Curhat Susahnya Menikah dengan Bule
7 Ujian di Tahun Pertama Pernikahan, Termasuk Konflik Keuangan Bun
Banyak Bumil di Negara Ini Berisiko Tinggi Trauma saat Melahirkan, Ternyata Ini Penyebabnya
Begini Cara Ibunda Beri Dukungan pada Tasya Farasya di Tengah Isu Perceraian
7 Resep Perkedel Kentang Daging Sapi hingga Ayam, Anti Hancur
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Profil Ayaka Kawakita, Aktris JAV yang Terseret Isu Perselingkuhan Ran Takahashi
-
Beautynesia
5 Rekomendasi Film Indonesia Terbaru Tayang di Netflix
-
Female Daily
Ada Omara Esteghlal, Drama Jepang ‘Romantics Anonymous’ Hadirkan Kolaborasi Akting Lintas Negara!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Potret Atlet Voli Tampan Ran Takahashi, Diduga Selingkuh dengan Aktris Porno
-
Mommies Daily
12 Pertanyaan Wajib pada Pasangan Sebelum Punya Anak, Sudah Ditanyakan Belum?