KEHAMILAN
7 Kisah Artis yang Melahirkan dengan Metode Water Birth, Terbaru Nikita Willy
Asri Ediyati | HaiBunda
Senin, 23 Dec 2024 09:10 WIBMetode water birth berarti ibu hamil akan melakukan persalinan di air. Proses ini dapat berlangsung di rumah sakit, pusat bersalin, atau di rumah. Seorang dokter, bidan, atau perawat akan membantu ibu melewatinya.
Mengapa ada sebagian ibu yang memilih persalinan di air? Ada beberapa keuntungan dari persalinan di air, Bunda. Persalinan di air hangat dapat menenangkan dan dapat meredakan nyeri secara efektif. Beberapa orang yang memilih metode ini juga cenderung tidak memerlukan epidural untuk mengelola nyeri jika melahirkan di air.
Manfaat lain dari persalinan di air mungkin termasuk persalinan yang lebih singkat, peningkatan aliran darah ke bayi, berkurangnya kemungkinan perlunya episiotomi, dan berkurangnya kemungkinan nyeri dan pendarahan setelah melahirkan.
Beberapa artis memilih untuk melahirkan dengan metode water birth. Terbaru, Nikita Willy melahirkan putra keduanya dengan metode tersebut di Amerika Serikat. Simak kisah artis lainnya yang melahirkan dengan metode water birth.
1. Wanda Hamidah
Pada 2008 lalu, Wanda Hamidah melahirkan anak ketiganya dengan metode water birth. Dikutip dari detikcom, ia tak melahirkan di rumah, Bunda. Ia melahirkan bayi dengan berat 3370 gram dan panjang 50 cm di Rumah Sakit SamMarie Jl Wijaya 1, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Perempuan yang kini berusia 47 tahun itu memilih proses persalinan ketiganya di dalam air karena dirinya sudah merasakan melahirkan dengan teknik konvensional, Bunda. "Temen juga ada yang pernah nyobain, jadi kalau ada cara yang lebih menyenangkan dan nggak sakit kenapa nggak dicoba," kata Wanda.
2. Sharena Delon
Di 2018, Sharena Delon melahirkan anak keduanya di rumah dengan metode water birth. Mengutip caption Instagram-nya, Sharena mengatakan bahwa Ryan Delon adalah suami yang selalu siap mendampinginya di mana pun dan kapan pun.
Termasuk ketika proses Sharena melahirkan Sea, anak kedua mereka. Dari kontraksi hingga melahirkan, Sharena hanya membutuhkan waktu kurang dari dua jam.
"My Man, yang selalu siap mendampingi since day one sampai kita beranak dua, this picture was taken waktu kontraksi lahiran Sea. Gelombang cinta yang indah namun cukup singkat, nggak nyampe 2 jam sebelum menyambut Sea ke hidup kita," tulis Sharena.
3. Andien Aisyah
Penyanyi Andien Aisyah dikaruniai putra kedua yang lahir pada 1 Mei 2020 lalu, Bunda. Ia melahirkan dengan metode water birth yang berlangsung dengan tenang di rumah. Sang putra diberi nama Tarisma Jingga, lahir dengan berat 3,7 kg dan panjang 51 cm.
Proses kelahiran anak kedua yang dipanggil Tabi itu ditemani sang suami, Irfan Wahyudi atau Ippe, serta dibantu bidan. Putra keduanya itu lahir melalui proses persalinan selama tiga jam.
4. Oppie Andaresta
Penyanyi Oppie Andaresta juga melahirkan anaknya secara normal dan dibantu oleh bidan, Bunda. Dengan proses persalinan water birth, bayinya lahir pada 20 Juli 2007 lalu.
Uniknya, selama kontraksi, ia menyikapi rasa sakitnya dengan tenang, Bunda. Bahkan, Oppie melalui fase tersebut sambil mendengarkan lagu-lagu reggae Bob Marley. Saat Oppie merasakan kontraksi, ia menikmatinya dengan bernyanyi walau sambil teriak-teriak, Bunda.
5. Ayudia Bing Slamet
Ayudia Bing Slamet untuk melahirkan anak pertamanya dengan metode water birth pada 24 Mei 2016 di Pulau Dewata. Ayudia mengaku keputusannya untuk melahirkan di Bali juga dilatarbelakangi oleh sambutan yang ramah para bidan di sana.
Ayudia melahirkan di Yayasan Bumi Sehat. Menurutnya, sebelum melahirkan, para bidan sudah sangat merangkul Ayudia dengan hangat sehingga membuat dirinya nyaman seperti dikelilingi oleh keluarga sendiri, Bunda.
6. Widi Mulia
Penyanyi Widi Mulia dikaruniai oleh tiga orang anak, Bunda. Ketiga buah hati mereka dilahirkan secara pervaginam, namun untuk anak terakhirnya, Den Bagus, ia melalui proses persalinan water birth, Bunda.
Widi Mulia melahirkan putra ketiganya pada 2015 lalu. Dalam proses tersebut, Widi Mulia didampingi oleh sang ibundanya serta bidan di rumah bersalin kawasan di Ubud, Bali.
7. Nikita Willy
Yang terbaru, Nikita Willy belum lama ini melahirkan anak keduanya yang berjenis kelamin laki-laki pada Minggu, 15 Desember 2024 di Amerika Serikat. Nikita Willy memilih metode persalinan water birth untuk melahirkan sang putra. Selama proses persalinan water birth, Nikita Willy disampingi suaminya.
Dalam proses persalinan kedua ini, Nikita Willy juga dibantu oleh bidan terkenal Abby Vidikan dan pendamping persalinan Johanna Lemus Storey. Prosesnya dilalui dengan penuh haru, Nikita terlihat menangis haru memeluk bayinya yang diberi nama Nael Idrissa Djokosoetono itu. Ini kali pertama Nikita melahirkan dengan metode water birth, sebelumnya ia melahirkan secara pervaginam, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(rap/rap)Simak video di bawah ini, Bun:
Wajib Tahu! Ini yang Terjadi pada Tubuh Bunda selama Masa Nifas
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Dijalani Nikita Willy, Kenapa Water Birth Ternyata Tak Direkomendasikan di Indonesia
Persalinan Water Birth seperti Nikita Willy Tak Direkomendasikan di Indonesia, Ini Alasannya...
Ingin Coba Water Birth? Metode Melahirkan di Air yang Bikin Prosesnya Lebih Mudah
Water Birth, Proses Melahirkan di Air yang Mengurangi Rasa Sakit saat Kontraksi
TERPOPULER
Kabar Terbaru Artis Cilik Miska Mancung, Pilih Bangkit Jualan Parfum dan Fokus Sekolah Meski Pernah Dibully
Tak Hanya Krim, Counterpain Kini Luncurkan Koyo Praktis untuk Redakan Nyeri
Ini 7 Cara Seru Ayah Ajak Ngobrol Bayi Sejak dalam Kandungan
Penampilan Terbaru Dahlia Poland Pasca Bercerai, Tuai Pujian Semakin Happy dan Glowing
Hamil Anak Kedua, Intip Serunya Zaskia Sungkar Liburan Bareng Suami & Kedua Anak
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Sabun Cuci Muka atau Facial Wash yang Aman untuk Ibu Hamil Berjerawat
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
Aturan Cuti Melahirkan untuk Suami
Jenis Kanker yang Mulai Banyak Intai Usia 20-an, Waspadai Gejala di Perut Seperti Ini
Tak Hanya Krim, Counterpain Kini Luncurkan Koyo Praktis untuk Redakan Nyeri
Ini 7 Cara Seru Ayah Ajak Ngobrol Bayi Sejak dalam Kandungan
Kabar Terbaru Artis Cilik Miska Mancung, Pilih Bangkit Jualan Parfum dan Fokus Sekolah Meski Pernah Dibully
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Nominasi Grammy Awards 2026 Rilis, Taylor Swift Nggak Terdaftar
-
Beautynesia
6 Daftar Selebritas yang Melahirkan Anak Pertamanya di Tahun 2025
-
Female Daily
Apple Rilis Final Cut Camera 2.0 yang Bikin iPhone Serasa Kamera Film Profesional!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Tragis, Influencer 'Human Barbie' Ditemukan Tewas, Diduga Terlibat Prostitusi
-
Mommies Daily
Rangga Sastrowardoyo: Tidak Perlu Konsep Quality Time yang Spesial, Tetapi Setiap Momen Bersama Anak Perlu Presence yang Kuat