KEHAMILAN
Deretan Artis yang Bakal Melahirkan di 2026, Anak Generasi Beta
Annisa Karnesyia | HaiBunda
Selasa, 25 Nov 2025 18:25 WIBKabar bahagia kehamilan artis Tanah Air banyak dibagikan di tahun 2025 ini, Bunda. Beberapa di antaranya akan melahirkan di tahun 2026.
Dari deretan artis yang hamil, ada yang bakal dikaruniai anak pertama di tahun depan. Ada juga yang tengah bersiap menyambut kelahiran anak kedua.
Artis yang akan melahirkan di 2026
Melansir dari beberapa sumber, berikut 5 artis yang akan melahirkan di 2026:
1. Aurelie Moeremans
Pada akhir Juli lalu, artis cantik Aurelie Moeremans mengumumkan kehamilan pertamanya ke publik. Aurelie hamil setelah resmi menikah dengan Tyler Bigenho pada akhir tahun 2024.
Di kehamilan pertamanya ini, Aurelie rehat dari dunia hiburan dan memutuskan tinggal di Amerika Serikat (AS). Melalui unggahan di Instagram, Aurelie sering membagikan aktivitasnya selama menjalani kehamilan pertama.
Pada akhir September, Aurelie dan Tyler mengadakan acara gender reveal sederhana bersama keluarga. Keduanya mengungkap akan segera dikaruniai anak laki-laki, Bunda.
2. Lesti Kejora
Penyanyi dangdut Lesti Kejora tengah menjalani kehamilan ketiganya. Istri Rizky Billar ini diperkirakan akan melahirkan anak ketiganya pada Februari 2026.
Kabar kehamilan ketiga Lesti ini sempat mengejutkan publik. Pasalnya, ia hamil anak ketiga saat anak keduanya masih berusia tujuh bulan. Menurut sang suami, Lesti sempat menggunakan KB untuk menunda momongan. Namun, takdir Tuhan berkata lain. Lesti dan suami akan segera menjadi orang tua dari tiga anak.
"Reaksi gw ketika gua baca komen "kasihan Leshia masih kecil kok ga KB sih?", "Aduh kasihan Lesti, aman ga tuh?", "Anak banyak tp blm punya rumah." Begini Ibu2 atau Bapak2 yg mulutnya kaya ibu2. Kami sudah KB namun takdir Tuhan kembali menitipkan rezeki lg lewat malaikat kecil yang sedang dikandung istri sy," tulis Billar, dikutip dari Instagram @rizkybillar, belum lama ini.
Di kehamilan ketiga ini, Lesti mengaku lebih mudah marah dan emosional. Sang suami menganggap hal itu wajar terjadi karena perubahan hormon yang dialami Lesti selama kehamilan.
"Aku tuh sekarang gampang banget marah, kadang ke siapa aja dimarahin, terutama yang disamping aku ini (Rizky Billar)" ujar Lesti, dilansir akun YouTube Insertlive.
"Kita maklumin aja, ini kan karena hormon kehamilan," kata Rizky Billar.
3. Putri Isnari
|
|
Penyanyi dangdut Putri Isnari mengumumkan kehamilan pertamanya ke publik belum lama ini. Putri hamil setelah lebih dari setahun menikah dengan pengusaha bernama Abdul Azis.
Putri pertama kali membagikan kabar kehamilannya di media sosial Instagram. Perempuan 21 tahun ini mengunggah foto hasil USG dan test pack dengan hasil positif hamil. Melalui postingan ini, putri meminta doa kepada netizen untuk kehamilan pertamanya.
"MASHA ALLAH MASHA ALLAH MASHA ALLAH. ALLAHUMMA BAARIK. Mohon Doa Doa baik nya yah semua," tulisnya. (Foto: Instagran @putriisnari3)
Dalam acara FYP di Trans7, Putri sempat mengungkap perubahan yang dialaminya selama hamil anak pertama ini. Perempuan 21 tahun ini mengaku tidak mengalami ngidam apa pun, namun mood-nya jadi sering sensitif saat hamil.
"Ngidam tuh enggak ada sama sekali, kayak yang pokoknya harus ada makanan ini atau mual-mual enggak ada sama sekali. Tapi aku sensitif banget, jadi kayak mood swing," kata Putri.
4. Zaskia Sungkar
Artis Zaskia Sungkar bakal menjadi Bunda dari tiga anak di tahun 2026. Saat ini, Zaskia tengan mengandung anak kedua, Bunda.
Perlu diketahui, Zaskia telah dikaruniai anak pertama bernama Ukkasya yang lahir pada 30 Maret 2021. Pada awal tahun 2025, Zaskia dan suaminya Irwansyah mengadopsi seorang anak perempuan yang diberi nama Humaira.
Melalui akun Instagram miliknya, Zaskia sering membagikan potret kehamilan keduanya ke publik. Pada akhir Oktober lalu, Zaskia dan Irwansyah mengumumkan bahwa keduanya bakal dikaruniai seorang bayi laki-laki di tahun depan.
"Here we go again insya Allah #itsaboy," tulis Zaskia dan Irwansyah di Instagram.
5. Erica Putri
Pada awal September, artis Erica Putri mengumumkan kabar kehamilan keduanya. Kakak dari Citra Kirana ini bakal dikaruniai anak kedua di tahun depan, Bunda.
Setelah mengumumkan kehamilannya, Erica mulai sering pamer baby bump di Instagram. Dalam salah satu unggahan, kakak Citra Kirana ini mem-posting foto baby bump kehamilannya yang sudah terlihat jelas. Erica mengaku bahagia karena akan segera menjadi orang tua dari dua anak.
"The best gift I've received this year is the life growing inside me. (Kado terbaik yang aku dapatkan di tahun ini adalah hadirnya kehidupan baru di dalam diriku)," tulisnya.
Perlu diketahui, Erica Putri resmi menikah dengan Deryl De Kezier pada 1 Juli 2018. Pada Oktober 2020, Erica melahirkan anak pertamanya Zeev Andrea de Keizer.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(ank/pri)