Lucu Banget! Pose-pose Newborn Baby yang Menggemaskan
Pool |
HaiBunda
Rabu, 21 Jun 2017 12:12 WIB
Keimutan dan kelucuan bayi baru lahir sering diabadikan melalui foto-foto lucu. Alhasil si newborn 'dihias' sehingga makin menggemaskan. Geregetan!
Theodore Iori Liem, anak laki-laki dari Putri Titian dan Junior Liem yang lahir pada 25 Maret 2017 ini sangat menggemaskan lho Bun. Tema Foto newborn baby yang dipilih untuk Iori adalah 'film'. Nggak heran ada peralatan ala perfilman, clipperboard, buku dan lainnya. Wiih Iori tampak seperti sutradara cilik. Kecee! (Foto: Instagram @putrititian)
Melaney Ricardo baru aja melahirkan anak keduanya 3 Mei 2016. Di awal kelahiran anaknya, Melaney mengajak bayinya, Courage Jordan Lynch, untuk berpose nih. Tema foto yang dipilih Melaney untuk Courage adalah tidur di bulan. Aih kelihatannya enak ya Bun bisa tidur di bulan kaya baby Courage. (Foto: Instagram @melaney_ricardo)
Mezbareta Yusuf Athala adalah anak ketiga Fenita Arie dan Arie Untung. Saat baru lahir, Athala juga ikut berpose lucu biar makin hitz. Kalau kita lihat foto dan kostum yang digunakan Athala plus mic di sebelahnya udah mirip kaya presenter ya Bun. Jangan-jangan bakal jadi penerus ayah bundanya. (Foto: Instagram @fenitarie)
Pemain FTV cantik Melody Prima dikaruniai anak pada 30 Maret 2017 lalu. Melody juga ikutan membuat foto newborn baby untuk Achmad Ibrahim Al Khalifi. Dalam foto, Ibrahim berpose tidur pulas di keranjang beralaskan daun. Ya ampun, super gemas! (Foto: Instagram @melodyprima)
Aih, pose foto newborn Bach, anak dari Meisya Siregar dan Bebi Romeo lucu banget sih. Duduk dengan mata terpejam serta menggunakan baju khas Jawa membuatnya seperti pangeran. Ditambah gamelan mini dan celengan ayam bikin nuansa Jawanya makin kental. Imut abis! (Foto: Instagram @meisya_siregar/little hugs photography).
10 Mei 2017 lalu, pasangan Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie dikaruniai anak kedua. Keimutan bayi Magika Zalardi Bakrie diabadikan dalam foto juga nih Bun. Magika lucu banget, tidur di sarang burung dengan memakai mahkota layaknya baby prince. Kalau lihat Magika kayak gitu rasanya pengen nyubit saking gemasnya. (Foto: Instagram @ramadhaniabakrie/ papilon photography).
Gemasin bangat sih Sheva Elmira Lorrenia. Foto dengan mengenakan bando kelinci dan badan dibungkus kain menambah kelucuan anak Ussy dan Andhika ini. Duuh pengen bawa pulang bayi ini deh, abisnya super lucu sih. (Foto: Instagram @ussypratama)
Kamu lucu banget sih Nastusha Olivia Alinskie. Tidur di ayunan berbalut bunga udah kaya anak peri yang sedang tidur. Sepertinya orang tua Nastusha, Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie emang jago banget pilih tema. Kereeen pokoknya. (Foto: Instagram @chelseaoliviaa)