Nak, saat kamu besar dan ayah menua, ingatlah saat-saat ini ya. Saat kalian belajar jalan, juga saat terlelap di gendongan ayah.
Mengasuh anak memang bukan cuma tugas ibu saja, tapi ayah juga. Rupanya ayah-ayah di komunitas Birth Club November 2016 juga sadar benar soal itu.
Saat bundanya sibuk mengurusi kegiatan perayaan ulang tahun bersama bayi-bayi November 2016, ayah yang mengambil alih menyuapi anak.
Saat anak kelelahan, ayah sigap menggendong.
Menidurkan anak? Bukan masalah sulit buat ayah-ayah 'jaman now'.
Terampil juga nih, memakaikan sepatu buat si kecil.
Ini bukan menggendong biasa, lho. Soalnya ayah sedang mengayun-ayunkan lembut si kecil biar tertidur.
Belajar jalan sama ayah.
Ini buktinya ayah juga bisa multitasking. Jadi ayah yang satu ini sambil menggendong anaknya bisa sambil melakukan hal lain, yakni memotret. Kelihatan lagi bawa kamera nggak?
Sayang anak itu bukan dengan membanjiri anak mainan, tapi kalau kita punya waktu buat main sama mereka.