HaiBunda

MOM'S LIFE

Resep Kue Mi Goreng Ayam Balado, Kue Unik Buat Ultah Nih

Zika Zakiya   |   HaiBunda

Sabtu, 27 Oct 2018 11:35 WIB
Kue Mi Goreng Ayam Balado/Foto: Semua Bisa Masak TransTV
Jakarta -

Bunda sedang mencari kue unik untuk ulang tahun orang tersayang? Ide berikut bisa jadi pertimbangan nih, Bunda: resep kue mi goreng ayam balado.


Ini merupakan kue yang berbahan dasar mi. Bentuknya yang berbeda membuat rasanya pun unik untuk sebuah kue ulang tahun.

Ide ini digagas oleh Chef Dea Vialdo dari program Semua Bisa Masak Trans TV. Dengan kue macam ini, ulang tahun orang tersayang dijamin tidak akan terlupakan.

Bahan:
20 bungkus mi instan
8 butir telur
Minyak
Kecap
Sambal
Bumbu


500 gr dada fillet ayam
Garam
Merica
Gula
5 buah cabai rawit
5 siung bawang merah
3 lembar daun jeruk
Sereh digeprek
3 lembar daun jeruk
4 siung bawang putih
10 buah cabai merah


Ilustrasi mi goreng/ Foto: Instagram



Cara membuat:
1. Rebus semua mi instan hingga setengah matang. Angkat dan siapkan di sebuah mangkuk besar.

2. Campur mi setengah matang dengan bumbu mi instan, kecap, saus sambal, dan minyak. Aduk merata.

3. Masukkan telur satu per satu, aduk lagi hingga tercampur rata.

4. Siapkan cetakan dengan dua ukuran: besar dan kecil. Kemudian olesi cetakan dengan minyak agar tidak lengket.

5. Taruh mi di dalam kedua cetakan hingga pepat.


6. Panggang selama satu jam dengan suhu 170 derajat Celcius.

7. Sambil menunggu panggangan, siapkan topping ayam baladonya dengan cara haluskan cabai merah, bawang merah, bawang putih, garam, dan air agar mudah diblender. Pisahkan.

8. Bumbui dada ayam fillet dengan garam dan merica. Masak dengan api sedang hingga berwarna kecokelatan, angkat, dan potong suwir.

9. Panaskan sedikit minyak di atas teflon, tumis bumbu halus di poin (7). Tambahkan sereh, daun salam, merica, garam, gula, dan tumis lagi.

10. Masukkan ayam suwir. Aduk hingga bumbu tercampur dan meresap. Angkat dan pisahkan.

11. Angkat mi dari panggangan, tumpuk mi yang lebih kecil di bagian atas mi besar. Hias dengan ayam suwir, tambahkan kejur parut dan daun parsley atau sesuai selera Bunda.

12. Tambahkan juga lilin ulang tahun dan jadilah kue mi goreng ayam balado.

[Gambas:Video 20detik]

(ziz/rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Mesra Vino G Bastian & Marsha Timothy Langgeng Menikah 13 Tahun

Mom's Life Annisa Karnesyia

Bacaan Doa Masuk dan Keluar Kamar Mandi, Lengkap dengan Artinya

Mom's Life Amira Salsabila

Digemari Banyak Orang, 3 Minuman Ini Ternyata Berbahaya untuk Ginjal

Mom's Life Amira Salsabila

5 Potret Mesra Pevita Pearce & Suami Malaysia yang Baru Rayakan 1 Tahun Pernikahan

Mom's Life Nadhifa Fitrina

35 Contoh Pantun Tua tentang Nasihat Kehidupan Hingga Budi Pekerti untuk Tugas Sekolah Anak

Parenting Annisya Asri Diarta

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Terpopuler: Vidi Aldiano Bangga Sheila Dara Masuk Nominasi Piala Citra FFI 2025

5 Potret Mesra Vino G Bastian & Marsha Timothy Langgeng Menikah 13 Tahun

35 Contoh Pantun Tua tentang Nasihat Kehidupan Hingga Budi Pekerti untuk Tugas Sekolah Anak

Bacaan Doa Masuk dan Keluar Kamar Mandi, Lengkap dengan Artinya

10 Playground Semarang untuk Ajak Anak Liburan Seru, Lengkap Indoor-Outdoor

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK