Jakarta -
Berita duka dari dunia olahraga khususnya basket. Pemain basket legendaris, Kobe Bryant tewas dalam kecelakaan helikopter di Calabasas, Los Angeles. Kejadiannya terjadi pada hari Minggu (26/1/2020) pagi. Bryant tewas bersama delapan penumpang lainnya termasuk putri keduanya, Gianna Bryant.
Tadinya Bryant dan Gianna dalam perjalanan menuju Thousan Oaks. Mereka akan berpartisipasi di Mamba Sports Academy untuk pertandingan bola basket. Gianna akan bermain dan Bryant akan melatih. Demikian dilansir
CNN.
Setelah pensiun pada tahun 2016, Bryant mulai melatih tim sekolah menengah Gianna. "Gianna cukup mudah untuk dilatih," katanya kepada
Entertainment Tonight."Kami belum memiliki masalah semacam ayah-anak. Dia sangat kompetitif dan dia pekerja keras, jadi tidak ada masalah dengan itu," sambungnya.
Pada tahun 2018, ia juga mengungkapkan bahwa Gianna berharap untuk bermain untuk tim wanita di Universitas Connecticut, Huskies.
Hubungan keduanya begitu dekat karena Gianna mewarisi bakat sang ayah. Gianna adalah pemain muda yang begitu energik. Tak menyia-nyiakan kesempatan, Bryant memastikan ia terlibat dalam perkembangan Gianna dengan melatih tim sang putri.
 Kobe Bryant dan putrinya, Gianna. (Foto: AP Photo) |
Bryant kadang-kadang berbagi foto dirinya di Instagram, atau video mereka berdua bermain bersama. Bahkan, Bryant melihat Gianna, yang ingin bermain di WNBA, sebagai pewarisnya dalam olahraga bola basket. Hal ini ia ungkap saat menjadi bintang tamu di Jimmy Kimmel Live!.
"Hal terbaik yang terjadi adalah ketika kita pergi dan penggemar akan mendatangiku dan dia (Gianna) berdiri di sampingku," kata Bryant.
"Dan mereka akan berkata, 'Kamu harus punya anak laki-laki, kamu dan aku harus punya anak laki-laki. Kau harus punya seseorang untuk meneruskan jejakmu, legacy," sambungnya.
Diceritakan
Kobe Bryant, Gianna pun menimpali perkataan penggemar ayahnya. "Dia (Gianna) seperti, 'Oy, aku dapat (bakat ini', aku bilang 'Ya, benar, kamu dapat (bakat) ini," tutur pemain basket yang dijuluki Black Mamba itu.
Gianna, yang sering dipanggil Gigi, sendiri memiliki sifat kompetitif, seperti ayahnya dari kecil. Di usia 3 tahun bahkan saat bermain dengan ayahnya, ia marah tak terima karena kalah.
"Anak itu seperti aku," kata Bryant kepada majalah
The New Yorker.
Diketahui, Bryant meninggalkan istri, Vanessa Laine dan tiga anak, Natalia, Bianka, dan Capri. Selamat jalan Kobe Bryant dan Gianna Bryant.
Bunda juga bisa simak kisah Juliana Moechtar yang ditinggal meninggal oleh sang suami dalam video berikut:
[Gambas:Video Haibunda]
(aci/som)