HaiBunda

MOM'S LIFE

Romantis! Dukungan Onad Leonardo untuk Istri yang Puasa Meski Beda Agama

Annisa Afani   |   HaiBunda

Selasa, 27 Apr 2021 14:02 WIB
Onadio Lenardo dan istri/Foto: Instagram @onadioleonardo_official
Jakarta -

Pernikahan beda agama sudah menjadi hal yang lumrah bagi sebagian masyarakat di Tanah Air, Bunda. Salah satunya juga dialami oleh pasangan artis Onadio Leonardo dan Beby Prissilia Gustiansyah.

Untuk diingat kembali, keduanya resmi menjadi pasangan suami istri sejak 2019 lalu. Beby yang beragama Islam memutuskan untuk menerima pinangan sang suami, yang akrab disapa Onad, meskipun berbeda keyakinan.

Meski hidup dengan keyakinan tak sama, keduanya tampak rukun, Bunda. Bahkan, Onad sendiri diketahui kerap mendukung sang istri untuk menjalankan ibadahnya.


Ramadhan kali ini pun menjadi momen kedua bagi Onad menemani Baby menjalani ibadah puasa. Melalui posting-an di Instagram, gitaris sekaligus vokalis dari band LYON itu terlihat menyemangati Beby yang kembali menjalani puasa dengan status sebagai istrinya.

Di unggahan tersebut, Onad tampak mencium sang istri yang tengah mengenakan mukena dan duduk di sampingnya. Potret tersebut memperlihatkan kemesraan, sekaligus menjadi bukti bagi mereka bahwa perbedaan yang dimiliki tak menjadi penghalang bagi keduanya. 

"Puasa tahun ke 2 bareng istri walau beda keyakinan tapi dia tetep semangat puasanya !!! Semangat sayang," tutur Onad melalui akun Instagram miliknya yang HaiBunda kutip pada Selasa (27/04/2021).

Terkait posting-an tersebut, banyak dari netizen yang menuai tanggapan. Tak jarang, beberapa diantaranya pun turut menyemangati dan salut dengan apa yang mereka jalani. Bahkan, banyak netizen yang memuji keromantisan mereka berdua, dengan cara saling menghormati keyakinan masing-masing.

"Sama bgt sm aku. Tp bedanya suami aku yg puasa. Langgeng2 yaa onad dan beb," tulis akun @rosy****.

"Respect bang onat," ungkap @bang****.

"MasyAllah seneng ihh lihatnya," kata @vinda****.

Tak hanya dukungan, posting-an Onad tersebut juga dibanjiri dengan nyinyiran netizen, Bunda. Bahkan ada yang secara terang-terangan menyebut bahwa pernikahan beda agama yang keduanya lakukan hal yang salah.

"Lah ternyata berbeda," tutur @zova****.

"Gak niat gitu jdi imam yng jauh lebih baik buat istri bang?" tanya @akun****.

Selain Onadio Leonardo dan sang istri, ada beberapa artis Indonesia lainnya yang turut melangsungkan pernikahan beda agama, Bunda. Siapa saja mereka? Selengkapnya simak di halaman berikut, ya.

Bunda, simak juga kiat mengenalkan agama pada anak dalam video berikut:

(AFN)
PASANGAN ARTIS BEDA AGAMA

PASANGAN ARTIS BEDA AGAMA

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Cerita Cinta Nadia Vega: Ketemu Suami di Belanda & Akhirnya Jadi Mualaf

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

4 Kitab yang Diturunkan Allah SWT Beserta Rasul yang Menerimanya

Parenting Nadhifa Fitrina

5 Potret Aulia Anak Bungsu Alyssa Soebandono & Dude Harlino Selalu Ramai Dikomentari Netizen

Parenting Nadhifa Fitrina

Belajar dari Suami Yura Yunita, Intip Ucapan Manis Donne Maula saat Istri Ulang Tahun

Mom's Life Arina Yulistara

7 Tanda Anak Alami Speech Delay yang Jarang Disadari Orang Tua

Parenting Asri Ediyati

Pernah Capai BB 107 Kg, Ini Cara Diet Oprah Winfrey

Mom's Life Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Terpopuler: Curhat Ari Lasso Tak Sangka Bisa Sekolahkan Anak ke Luar Negeri

4 Kitab yang Diturunkan Allah SWT Beserta Rasul yang Menerimanya

Belajar dari Suami Yura Yunita, Intip Ucapan Manis Donne Maula saat Istri Ulang Tahun

7 Tanda Anak Alami Speech Delay yang Jarang Disadari Orang Tua

Pernah Capai BB 107 Kg, Ini Cara Diet Oprah Winfrey

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK