HaiBunda

MOM'S LIFE

5 Fakta Akad Nikah Lesti Kejora & Rizky Billar, Adat Sunda dan Maskawin Dolar

Annisa Afani   |   HaiBunda

Kamis, 19 Aug 2021 12:15 WIB
Foto: Instagram @lestykejora
Jakarta -

Hari ini Rizky Billar dan Lesti Kejora telah resmi menjadi pasangan suami istri, Bunda. Keduanya menikah di tengah perpanjangan PPKM.

Dalam akad nikah yang berlangsung di Jakarta pada Kamis (19/8/2021), Rizky Billar awalnya terlihat agak gugup saat Lesti Kejora memasuki ruangan. Meski begitu, akad nikah mereka berjalan dengan lancar.

Selengkapnya, simak fakta-faktanya yang HaiBunda rangkum sebagai berikut, yuk.


1. Adat Sunda

Pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora berlangsung di sebuah hotel di Pondok Indah, Jakarta Selatan. Akad nikah pasangan itu digelar dengan protokol kesehatan namun tetap dengan sentuhan adat Sunda yang kental.

Selama acara berlangsung, terdengar alunan musik Sunda yang mengisi ruangan tersebut. Hal ini membuat suasana akad yang dihadiri sekitar 30 orang tamu undangan terdengar syahdu.

Rizky Billar sendiri memakai baju adat Sunda. Billar memakai jas berwarna peach kecokelatan dipadu kain batik dengan warna cokelat peach. Meski demikian, Billar tidak memakai blangkon seperti pengantin pria lainnya. Ia justru memakai ikat kepala ala Sunda

2. Ijab kabul

Sebelum ijab kabul dimulai, Lesti Kejora yang memakai kebaya berwarna senada dengan Rizky Billar masuk dalam ruangan dan berjalan menuju meja tempat Rizky dan yang lainnya menunggu.

Lesti terlihat amat anggun saat memakai siger yang menjadi ciri khas pengantin perempuan dari Sunda. Saat Lesti berjalan masuk, Rizky Billar tampak tersenyum tersipu sambil berdiri.

Rizky Billar mengucapkan ijab kabul dengan mantap dan yakin, Bunda. Di saksikan oleh keluarga serta beberapa rekan artis, aktor kelahiran Medan itu mengucapkannya dengan satu tarikan napas.

Akad nikah terlebih dahulu dilakukan pembacaan ayat suci Al-Qur'an. Ustaz Subki Al Bughury juga didapuk memberikan khotbah nikah.

"Ananda Muhammad Rizky Billar saya nikahkan engkau dengan anak saya Lestiani binti Endang Mulyana dengan maskawin uang tunai US$72.300 dibayar tunai," ucap ayah Lesti Kejora.

Simak fakta lainnya di halaman berikut ya, Bunda.

Bunda, tonton juga momen prosesi Malam Bainai Rizky Billar dan Lesti Kejora dalam video berikut:

(AFN/som)
MAHAR

MAHAR

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Perjalanan Cinta Lesti Kejora & Rizky Billar, Senasib Ditinggal Nikah Mantan

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym

Mom's Life Amira Salsabila

5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X

Mom's Life Amira Salsabila

Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang

Mom's Life Nadhifa Fitrina

KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba

Mom's Life Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

5 Potret Kompak Sigit Wardana 'Base Jam' dan Sang Putri yang Sudah Gadis

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X

Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK