Resep Corn Dog Renyah & Lezat Ala Chef Steby, Cocok untuk Camilan Si Kecil
Senin, 08 Nov 2021 15:10 WIBBunda sedang bingung mau membuat camilan apa untuk Si Kecil di rumah? Yuk, coba bikin corn dog, Bunda. Kali ini Chef Steby Rafael dan Markie akan membagikan resep dan cara membuat corn dog, khusus untuk Bunda!
Resep Corn dog dari Chef Steby cukup simpel dan mudah untuk ditiru, Bunda. Selain itu juga rasanya dijamin lezat dan renyah banget, cocok banget untuk jadi camilan Si Kecil. Jangan lupa siapkan stik, sosis, dan mozarella ya Bunda. Supaya corn dognya makin lezat, siapkan juga berbagai saus untuk jadi teman makan corn dog! Yuk, langsung saja Bunda lihat video Chef Steby dan Markie memasak corn dog di bawah ini.