Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

moms-life

5 Smartphone Ini Bakal Hit di 2022 Bunda, Apa Saja?

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Sabtu, 25 Dec 2021 13:06 WIB

Ilustrasi wanita menggunakan ponsel atau smartphone
ilustrasi/ Foto: Getty Images/iStockphoto/Povozniuk
Jakarta -

Setiap tahun, perusahaan teknologi berlomba-lomba merilis produk inovasinya. Seperti di tahun ini, tahun 2022 akan ada banyak smartphone baru yang akan diluncurkan ke publik, Bunda.

Seperti yang Bunda ketahui, nama-nama besar seperti Apple dan Samsung yang selalu langganan meluncurkan produk andalannya, diprediksi akan kembali lagi meluncurkan ponsel anyarnya di 2022. Begitu juga dengan perusahaan lain seperti Huawei dan Oppo yang mungkin juga akan merilis produk baru.

Bagaimana dengan merek HP hit pada zamannya seperti Nokia dan BlackBerry? Keduanya dikabarkan akan punya produk baru, meski hingga sekarang belum ada kabar kapan ponsel terbaru itu akan dirilis.

Nokia dikabarkan bakal merilis X50, dan Blackberry akan punya ponsel 5G yang disebutkan akan dirilis pertengahan tahun 2021 namun hingga sekarang belum ada kabarnya lagi, Bunda.

Nah, ini daftar lima HP yang diprediksi bakal dirilis dan hit di tahun depan, berikut daftarnya dirangkum dari berbagai sumber:

Banner Cara Membuat Bakwan JagungBanner Cara Membuat Bakwan Jagung/ Foto: HaiBunda/Mia

1. iPhone 14

Seperti tahun-tahun sebelumnya nih, Apple selalu merilis ponsel baru di tiap tahunnya. Untuk tahun depan, kemungkinan iPhone 14 yang akan menjadi penerus iPhone 13. Berdasarkan beberapa rumor bakal ada beberapa pergantian di line up tahun depan, Bunda.

Namun, tidak seperti dua pendahulunya, kabarnya iPhone 14 tidak akan tersedia dalam bentuk Mini namun akan menambahkan varian 6,7 inci. Dilansir Cnet, HP baru itu dikabarkan akan membawa peningkatan besar dari kamera, desain dan pilihan ukuran layar.

Tak hanya itu, Apple kemungkinan akan menghadirkan iPhone SE, ponsel dengan harga lebih murah. Kemungkinan, iPhone SE generasi berikutnya ini akan menjadi generasi pertama yang mendapatkan fitur Face ID, Bunda.

2. Samsung Galaxy S22

Samsung bakal kembali hadir dengan jajaran terbaru dari model Galaxy S. Kabarnya, S22 Ultra kemungkinan akan memiliki slot untuk S-Pen, demikian dikutip dari page Tech. Dengan adanya slot, membuat pengguna lebih mudah menggunakan stylus tanpa harus kehilangannya.

S-Pen juga kemungkinan akan ada dalam boks S22, bukan lagi dijual terpisah sebagai aksesori opsional, Bunda. Kamera S22 Ultra juga kemungkinan akan hadir dengan optical zoom.

Wah, jadi enggak sabar nih! Lalu, apa tiga HP lainnya yang bakal hit di 2022? TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.

Simak juga cerita Ivy Batuta temukan manfaat dari anak main game online:

[Gambas:Video Haibunda]



(aci/som)

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda