7 Potret Mesra Fendy Chow & Istri, Umumkan Kehamilan Setelah 5 Tahun Nikah
Instagram |
HaiBunda
Rabu, 30 Mar 2022 16:10 WIB
Aktor Fendy Chow mengumumkan kehamilan istrinya, Stella Cornelia di medsos. Intip yuk potret haru Fendy dan sang istri yang sudah 5 tahun menikah ini, Bunda.
Kabar bahagia datang dari aktor Fandy Chow. Pria 33 tahun ini baru saja mengumumkan kabar kehamilan istrinya, Stella Cornelia. (Foto: Instagram @fendychow)
Fendy Chow membagikan potretnya bersama sang istri sambil memegang foto USG. "Doain lancar yah semuanya," tulis Fendy di akun Instagram miliknya. (Foto: Instagram @fendychow)
Fendy Chow dan Stella sudah hampir 5 tahun menikah. Keduanya resmi mengikat janji pada 23 Juli 2017. (Foto: Instagram @fendychow)
Setelah hampir 5 tahun menanti, Fendy Chow dan istri kerap tampil mesra dan tak pernah diterpa isu miring. Hingga akhirnya di awal tahun ini, keduanya diberikan hadiah kehamilan anak pertama. (Foto: Instagram @fendychow)
Di akun media sosial, Fendy Chow sering banget membagikan momen kebersamaan dengan sang istri, Bunda. Keduanya pun sering menghabiskan quality time bersama. (Foto: Instagram @fendychow)
Tahun 2018 silam, Stella sempat hamil. Namun, dia harus mengalami keguguran dan merelakan janin di kandungannya. (Foto: Instagram @fendychow)
Akhir tahun lalu, pasangan ini sempat mengungah potret saat berada di klinik kesuburan, Bunda. Mereka sepertinya memang sudah berencana punya momongan. Kita doakan agar Stella selalu sehat dan diberi kelancaran sampai persalinan ya. (Foto: Instagram @fendychow)