HaiBunda

MOM'S LIFE

Sering Dapat Rating Tinggi, Ini 5 Artis Korea dengan Bayaran Termahal di 2022

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Selasa, 26 Apr 2022 13:25 WIB
Song Hye Kyo/Foto: Instagram: @nowwearebreakingup_official
Jakarta -

Setiap tahunnya, selalu ada drama terbaru yang dikeluarkan oleh Korea Selatan, Bunda. Di tahun 2022 sendiri, ada banyak drama yang menorehkan sejumlah popularitas dan rating tertinggi.

Karena aktingnya yang apik dan dikenal oleh banyak pemirsa, beberapa artis dan bintang Korea bahkan menjadi incaran dalam berbagai serial drama maupun film. Hebatnya lagi, bayaran yang dikeluarkan sangatlah fantastis, lho.

Ada banyak deretan artis papan atas Korea yang memiliki bayaran paling tinggi, terlebih di tahun 2022 ini, Bunda. Meski begitu, akting yang diberikan pun enggak akan main-main.


Artis Korea dengan bayaran termahal

Melansir dari laman The Teal Mango, ada lima artis Korea yang memiliki bayaran paling mahal memasuki awal 2022 ini, Bunda. Penasaran dengan sosoknya? Berikut ini Bubun bantu rangkumkan deretannya.

1. Jun Ji Hyun

Aktris Jun Ji Hyun merupakan salah satu aktris yang dinobatkan sebagai aktris dengan bayaran paling mahal di sepanjang tahun 2021, Bunda. Tak sampai sana, gelar itu pun masih berlanjut hingga kini tahun 2022, lho.

Jun Ji Hyun telah membintangi berbagai drama dan film, Bunda. Deretan drama Jun Ji Hyun sendiri meliputi drama My Love From The Star, Legend of The Blue Sea, hingga Jirisan. Deretan drama ini mendapatkan rating tinggi hingga menembus dua digit.

Bayaran Jun Ji Hyun untuk setiap episodenya bisa menyentuh angka 200 juta Won, Bunda. Kalau diubah dalam rupiah, bayaran Jun Ji Hyun mencapai angka Rp3 miliar, di tahun 2021.

2. Song Hye Kyo

Siapa yang tidak kenal dengan sosok cantik Song Hye Kyo? Ya, mantan istri Song Joong Ki ini juga termasuk aktris yang mendapatkan bayaran paling mahal, Bunda.

Sama seperti Jun Ji Hyun, Song Hye Kyo juga menerima bayaran Rp3 miliar untuk setiap episode yang dimainkan dalam drama. Tak hanya aktif dalam dunia peran, Hye Kyo juga menjadi brand ambassador merek mewah seperti Fendi hingga Chaumet.

Hye Kyo melakukan comeback akting di tahun 2021 lewat drama Now, We Breaking Up bersama Jang Ki Yong. Ia juga dikabarkan akan kembali tampil dalam serial Netflix berjudul The Glory tahun ini.

3. Lee Young Ae

Berusia 51 tahun, Lee Young Ae tetap terlihat awet muda di semua drama yang ia mainkan, Bunda. Ia pun juga dinobatkan sebagai aktris dengan bayaran tertinggi di tahun 2022 ini.

Dalam satu episode drama, Young Ae menerima bayaran sekitar 91 ribu USD atau setara dengan Rp1,3 miliar, Bunda. Ia merupakan jajaran aktris Korea veteran yang telah membintangi lebih dari 10 judul drama sejak tahun 1993.

Penasaran dengan deretan aktris lainnya? TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.

Biar makin semangat menjalani bulan Ramadan, ada HAMPERS spesial nih, dari HaiBunda. Bunda bisa mendapatkan minyak goreng 2 liter, emas 3 gram, smartphone, smart TV, dan masih banyak lagi. Daftar di SINI untuk mendapatkannya!

(mua/mua)

Simak video di bawah ini, Bun:

5 Drama Korea Sepanjang April 2022 di Viu, Bisa Pilih yang Romantis atau Thriller

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Kedekatan Yuni Shara dan Sang Putra yang Baru Ultah, Ini 5 Potretnya seperti Kakak Adik

Mom's Life Nadhifa Fitrina

5 Potret Ultah ke-4 Guzel Anak Ali Syakieb & Margin W, Tampil Cantik Bak Barbie Hidup

Parenting Nadhifa Fitrina

9 Barang Elektronik yang Harus Dicabut saat Hujan Petir

Mom's Life Amira Salsabila

Melahirkan Caesar Bisa Tingkatkan Risiko di Kehamilan Berikutnya, Simak Faktanya

Kehamilan Annisa Karnesyia

Semakin Banyak Anak Merasa Kesepian, Ini Saran Psikiater agar Orang Tua Bisa Membantu

Parenting Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

5 Potret Ultah ke-4 Guzel Anak Ali Syakieb & Margin W, Tampil Cantik Bak Barbie Hidup

Melahirkan Caesar Bisa Tingkatkan Risiko di Kehamilan Berikutnya, Simak Faktanya

7 Drama Korea Terbaru November 2025, Terbaik Diprediksi Raih Rating Tinggi

Semakin Banyak Anak Merasa Kesepian, Ini Saran Psikiater agar Orang Tua Bisa Membantu

Marukaii Supermoms Rayakan Ulang Tahun ke-4: United in Motherhood

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK