7 Potret Aghniny Haque, Pemeran Ayu KKN Desa Penari yang Eks Atlet Taekwondo
Instagram |
HaiBunda
Kamis, 12 May 2022 18:50 WIB
Peran Aghniny Haque sebagai Ayu dalam film KKN Desa Penari sukses curi perhatian. Di balik layar, ia merupakan wanita cantik yang sangat multitalenta, lho.
Bunda sudah menyaksikan film KKN di Desa Penari? Salah satu tokohnya, Ayu, mencuri perhatian. Ia diperankan oleh aktris cantik bernama Aghniny Haque. (Foto: Instagram @aghninyhaque)
Berperan sebagai Ayu, Aghniny Haque memang merupakan wanita cantik di kehidupan nyata, nih. Wajahnya yang memesona tak pernah gagal menuai pujian. (Foto: Instagram @aghninyhaque)
Aghniny Haque merupakan wanita kelahiran 8 Maret 1997. Saat ini ia sudah berusia 25 tahun, Bunda. (Foto: Instagram @aghninyhaque)
Wanita asal Semarang ini mengawali kariernya di dunia hiburan sejak 2018 lalu. Hingga saat ini ia sudah membintangi lebih dari 10 film, Bunda. (Foto: Instagram @aghninyhaque)
Selain akting, Aghniny Haque juga kerap dipuji berkat kepiawaiannya sebagai model. Ia seringkali ditunjuk untuk memeragakan koleksi busana terbaru. (Foto: Instagram @aghninyhaque)
Sebelum terkenal, Aghniny Haque sempat tidak direstui menjadi artis oleh ibunda. Namun ia berhasil meyakinkan sang Bunda dan kini sukses menjadi artis yang sedang naik daun. (Foto: Instagram @aghninyhaque)
Menariknya lagi, Aghniny Haque merupakan mantan atlet taekwondo, lho. Dahulu, ia pernah masuk peringkat enam besar dunia sebagai atlet taekwondo. Keren banget ya, Bunda? (Foto: Instagram @aghninyhaque)