Intip 7 Potret Harmonis Vega Darwanti dan Suami Dokter Sudah 13 Tahun Menikah
Instagram |
HaiBunda
Senin, 16 May 2022 07:30 WIB
Bunda ingat dengan presenter sekaligus pelawak Vega Darwanti? Kini ia hidup bahagia bersama suaminya yang berprofesi dokter. Intip potret mereka, Bunda.
Vega Darwanti masih terus eksis di dunia hiburan. Di samping itu, ia juga menikmati peran sebagai seorang istri dan Bunda. Pada 2009, Vega dipersunting oleh seorang dokter bernama Dema Sany Sanjaya. (Foto: Instagram @vegadarwanti123)
Suami Vega yang berprofesi sebagai dokter itu jarang tersorot publik. Namun, hingga kini ia diketahui masih menjalani profesi tersebut. (Foto: Instagram @vegadarwanti123)
Meski terpaut usia 10 tahun, Vega dan Dema tetap terlihat mesra sejak menikah 13 tahun silam, nih. (Foto: Instagram @vegadarwanti123)
Di usia pernikahan mereka yang lebih dari satu dekade, pasangan ini kerap terlihat menghabiskan waktu dengan melakukan quality time sambil traveling. (Foto: Instagram @vegadarwanti123)
Tak cuma berdua saja, Vega dan Dema turut serta membawa anak-anak mereka berlibur. (Foto: Instagram @vegadarwanti123)
Dari pernikahan tersebut, Vega dan Dema dikaruniai dua orang anak. Putra pertamanya, Atmadeva Razka lahir pada 2010. Sedangkan putrinya, Nadeva Letizia lahir pada 2013. (Foto: Instagram @vegadarwanti123)
Kebahagiaan selalu tepancar dari wajah Vega dan Dema ketika bersama anak-anak. Ini adalah potret ketika mereka merayakan Hari Raya Idul Fitri 2022. (Foto: Instagram @vegadarwanti123)