7 Potret Caca Tengker & Suami Liburan Tanpa Anak, Perdana dalam Empat Tahun
Instagram |
HaiBunda
Sabtu, 02 Jul 2022 22:00 WIB
Pasangan Caca Tengker dan sang suami, Barry Tamin, akhirnya bisa liburan berduaan tanpa anak-anaknya, Bunda. Ternyata, momen ini sudah lama direncakan, lho.
Caca Tengker membagikan foto-foto dari perjalanan liburannya dengan sang suami, Barry Tamin. Ia juga menceritakan kisah di balik perjalanan itu. (Foto: Instagram @cacatengker)
Keduanya menghabiskan waktu di Nusa Tenggara Barat berduaan tanpa membawa anak-anaknya. Disebut Caca, ini adalah perjalanan perdana mereka berduaan dalam empat tahun terakhi, lho. (Foto: Instagram @cacatengker)
Adik Nagita Slavina ini juga mengungkapkan perjalanan ini direncanakan dalam waktu singkat. Sebelumnya, ia dan sang suami sudah banyak membuat rencana berlibur sampai ke luar negeri. (Foto: Instagram @cacatengker)
Sayangnya, rencana berlibur itu terus saja terpaksa dibatalkan karena berbagai kendala. Beruntungnya, Caca menemukan sebuah destinasi bagus di dalam negeri, yakni di Nusa Tenggara Barat. (Foto: Instagram @cacatengker)
"Liburan berdua kemarin direncanain cuma dalam waktu seminggu. Udah pernah beberapa kali kita planning dari lumayan lama sebelumnya malah batal pergi karena suka ada keperluan atau masalah mendadak jadinya rugi deh. Alhamdulillah kali ini masih rejeki," tutur Caca, dikutip dari akun Instagram @cacatengker. (Foto: Instagram @cacatengker)
Momen berduaan bersama suami ini tentunya membuat Caca dan suami amat bahagia, Bunda. Caca juga mengakui bahwa momen manis ini sudah ditunggu selama 4 tahun. (Foto: Instagram @cacatengker)
"Empat tahun belum pernah liburan berdua, Alhamdulillah sekarang bisa," ujarnya. Wah, liburan mereka seru dan romantis, ya? Bagaimana menurut Bunda? (Foto: Instagram @cacatengker)