7 Potret Zaskia Mecca Hang Out Bersama The Moffats di Bali
Instagram |
HaiBunda
Rabu, 24 Aug 2022 17:55 WIB
Zaskia Adya Mecca tengah berlibur ke Bali. Di sana, ia bertemu dengan para anggota band The Moffatts. Bunda, yuk simak potret keseruan mereka bersama.
Kebahagiaan terlihat di wajah Zaskia Adya Mecca ketika berlibur ke Bali. Istri sutradara Hanung Bramantyo itu baru saja bertemu dengan sang idola. (Foto: Instagram @tasyanurmedina)
Di Bali, Zaskia Adya Mecca bertemu dengan personel The Moffatts. Zaskia bercerita, ia sudah mengidolakan band asal Kanada itu sejak masih SD. (Foto: Instagram @zaskiadyamecca)
Band beranggotakan Clint, Bob, Frank, dan Dave itu kebetulan juga tengah berlibur di Bali. Zaskia pun mengambil kesempatan itu untuk mengajak mereka makan malam bersama. (Foto: Instagram @zaskiadyamecca)
Zaskia bercerita, ia paling mengidolakan keyboardist di grup tersebut. Dia adalah David Michael William yang juga akrab disapa Dave. (Foto: Instagram @tasyanurmedina)
Ketika bertemu dengan sang idola, Zaskia Mecca mengajak band The Moffats untuk menikmati keseruan bersama. (Foto: Instagram @zaskiadyamecca)
Zaskia Mecca mengaku sangat menikmati momen tersebut, Bunda. "makassiiiiih buat waktu relaxnyaaa. semoga bisa ngulang moment gini lagiii," tulisnya di Instagram. Foto: Instagram @zaskiadyamecca)
Zaskia Mecca juga mengabadikan momen keseruan The Moffats bersama rekan-rekannya. Tampak Tasya Nur Medina yang juga tengah menikmati momen tersebut. (Foto: Instagram @zaskiadyamecca)