HaiBunda

MOM'S LIFE

Raja Charles III Merasa Dikhianati Meghan Markle, Terluka oleh Ucapan Menantu

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Senin, 31 Oct 2022 16:10 WIB
Raja Charles III Merasa Dikhianati Meghan Markle/ Foto: Dok. Getty Images, Wireimage
Jakarta -

Setelah kepergian Ratu Elizabeth II, Raja Charles III naik tahta untuk menggantikan sang Bunda memimpin Kerajaan Inggris. Setelah resmi menjabat, ada banyak hal yang terkuak termasuk hubungannya dengan sang menantu, Meghan Markle.

Raja Charles III dan Meghan Markle memang memiliki hubungan yang rumit, Bunda. Hal ini terjadi ketika Meghan dan Pangeran Harry memutuskan untuk keluar dari anggota kerajaan.

Momen ini disebut menentang hubungan hangat yang sebelumnya dibangun oleh Duchess of Sussex dengan sang ayah mertua.


Melansir dari laman She Knows, penulis Brothers and Wives: Inside the Private Lives of William, Kate, Harry, and Meghan, Christopher Andersen, mengatakan ia yakin bahwa keluarga kerajaan telah melihat wawancara Meghan Markle beberapa waktu lalu.

Beberapa orang meyakini bahwa Raja Charles III merasa dikhianati. Hal ini berhubungan dengan komentar Meghan terkait kehidupan di balik tembok istana.

Pakar kerajaan tidak mengkritik Meghan Markle karena berpendapat bahwa pernyataan Meghan mungkin ada benarnya dan ia hanya berbagi cerita. Namun, hal ini membuat perasaan Raja Charles terluka.

"Maksudku, dia (Raja Charles) benar-benar sangat menyayanginya (Meghan). Dan saya pikir dia (Charles) agak bingung," kata Andersen

Tak hanya itu, Andersen turut mengingatkan bahwa Charles lah yang mengantarkan Meghan ke lorong gereja ketika sang ayah, Thomas Markle, tidak diundang dalam momen pernikahannya dengan Harry. Hal tersebut merupakan momen yang membanggakan bagi Charles.

Lebih lanjut, Andersen memperkirakan hal menyakitkan ini dikatakan pada Ratu Elizabeth II dan lebih banyak lagi kepada pada Raja Charles III. Raja pun merasa perkataan Meghan telah menyakitinya.

Meghan Markle memang kerap disebut sebagai 'musuh' anggota kerajaan, Bunda. Namun, Raja Charles III memiliki pemikiran yang berbeda tentang dirinya.

Simak kisah lengkapnya di laman berikutnya, ya!

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Intip juga video 3 perubahan gelar pada Kerajaan Inggris usai Ratu Elizabeth II meninggal dunia berikut ini:



(mua/rap)
JULUKAN RAJA CHARLES KEPADA MEGHAN MARKLE

JULUKAN RAJA CHARLES KEPADA MEGHAN MARKLE

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

Mom's Life Annisa Karnesyia

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

Menyusui Annisa Aulia Rahim

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

Parenting Asri Ediyati

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK