Pasangan Glenca Chysara dan Rendy John yang bermain dalam sinetron Ikatan Cinta baru saja melangsungkan pernikahannya. Intip potret mereka di sini, yuk.
Pasangan selebriti Glenca Chysara dan Rendy John belum lama ini resmi menjadi pasangan suami istri, Bunda. Keduanya mengikat janji sehidup semati pada Minggu (20/11/2022). (Foto: Instagram @rendijhonpratama dan @glencachysaraofficial/@imagenic)
Momen pernikahan Glenca Chysara dan Rendi Jhon kental dengan nuansa Jawa, Bunda. Sebelum akad, prosesi dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Quran. (Foto: Instagram @rendijhonpratama dan @glencachysaraofficial)
Sebelum Rendi Jhon mengucap ijab kabul, Glenca Chysara melakukan permohonan doa dan restu kepada orang tua sebelum menikah. Suasana pun menjadi begitu haru di momen ini. (Foto: Instagram @rendijhonpratama dan @glencachysaraofficial)
Pada kedua orang tua, Glenca memohon maaf sebelum resmi menjadi seorang istri. "Papa dan Mama yang kakak sayangi, hari ini kaka memohon izin dan doa restu Papa dan Mama sehubungan dengan rencana kakak untuk menikah. Dari lubuk hati yang paling dalam kakak mohon maaf atas segala kesalahan dan kekhilafan yang selama ini kakak lakukan kepada Papa dan Mama baik yang disengaja maupun tidak," ucap Glenca Chysara terisak-isak. (Foto: Instagram @rendijhonpratama dan @glencachysaraofficial)
Di antara momen yang penuh kebahagiaan dan air mata haru-biru, ada satu hal unik. Hal tersebut yakni maskawin yang diberikan Rendi Jhon kepada Glenca yang berupa tiga mata uang asing dengan angka cantik. "Saya nikahkan dan kawinkan engkau Rendi Jhon Pratama bin Johny dengan anak kandung saya Glenca Indry Chysara binti Rudy Chysara dengan mahar logam mulia 50 gram dan uang 22 SGD, 11 Ringgit, 2002 rupiah dibayar tunai," ucap Rudy Chysara, ayah Glenca saat proses ijab kabul. (Foto: Instagram @rendijhonpratama dan @glencachysaraofficial)
Ada banyak momen yang tertangkap di momen spesial tersebut. Tentunya, pasangan yang cinlok dalam sinetron Ikatan Cinta ini terlihat amat serasi dan tak henti-hentinya menunjukkan senyum kebahagiaan. (Foto: Instagram @rendijhonpratama dan @glencachysaraofficial)
Selamat menjalani kehidupan baru untuk Glenca Chysara dan Rendy John. Kita doakan semoga rumah tangga mereka selalu dilimpahi kebahagiaan ya, Bunda. (Foto: Instagram @rendijhonpratama dan @glencachysaraofficial)