7 Potret Mikha Tambayong, Artis Lulusan Harvard yang Kini Bertugas di Kemenpora
Instagram |
HaiBunda
Selasa, 16 May 2023 20:15 WIB
Muda, cantik, dan bertalenta, Mikha Tambayong tak hanya berbakat di bidang seni peran. Baru-baru ini, ia kembali memukau publik lewat prestasinya, Bunda.
Maudy Mikha Maria Tambayong atau lebih dikenal sebagai Mikha Tambayong merupakan artis muda Tanah Air yang berbakat. Istri Deva Mahenra itu mengawali karier sebagai model pada 2008. (Foto: Instagram @miktambayong)
Mikha kemudian terjun ke dunia akting lewat sinetron Kepompong. Tak disangka, namanya melesat sejak saat itu. (Foto: Instagram @miktambayong)
Tidak hanya menggeluti dunia seni peran, Mikha Tambayong juga dikenal sebagai penyanyi. Wanita berusia 28 tahun itu memiliki suara yang sangat merdu. (Foto: Instagram @miktambayong)
Mikha Tambayong meluncurkan album perdananya pada 2010. kala itu, ia mempopulerkan lagu berjudul Pacar yang menjadi soundtrack untuk sinetron. (Foto: Instagram @miktambayong)
Meski aktif di dunia hiburan, Mikha tak melupakan pendidikannya. Ia lulus S1 dari Fakultas Hukum dengan predikat cumlaude di Universitas Pelita Harapan (UPH) pada 2017. Kemudian pada 2021, ia meraih gelar S2 di bidang Magister Manajemen (MM) dari Harvard Business School. (Foto: Instagram @miktambayong)
Sukses di bidang akademik dan hiburan, Mikha juga menaruh minat pada dunia olahraga. Baru-baru ini, ia resmi bekerja di Kementerian Pemuda dan Olahraga. "Hari pertama bertugas secara resmi sebagai Tenaga Ahli Komunikasi Publik @kemenpora — memberikan dukungan penuh kepada teman-teman dari Timnas Baseball Putri Indonesia yang akan berangkat untuk mengikuti BFA Women’s Baseball Asian Cup 2023," tulisnya. (Foto: Instagram @miktambayong)
Sebelumnya, Mikha Tambayong juga sempat ditugaskan untuk memberikan dukungan kepada para atlet yang akan berkompetisi di SEA Games Cambodia 2023. Prestasi Mikha sukses menuai pujian dari netizen. "Gak pernah nyesel suka dan mengidolakan wanita satu ini. Cantik, pintar, selalu membanggakan, bertalentaaaa," kata @ayupu*** (Foto: Instagram @miktambayong)