MOM'S LIFE
Waspada Bun! Modus Penipuan Lowongan Kerja Berkedok Like & Subscribe
Tim HaiBunda | HaiBunda
Senin, 10 Jul 2023 16:22 WIBModus penipuan sekarang semakin banyak, Bunda. Fenomena yang semakin meresahkan ini membuat Satuan Tugas Penanganan Kegiatan Usaha Tanpa Izin di Sektor Keuangan memberi imbauan.
Imbauan ini meminta agar masyarakat mewaspadai penipuan dengan modus yang semakin beragam. Salah satu yang tengah ramai diperbincangkan yakni melalui pesan singkat berisi lowongan kerja paruh waktu (freelance).
Mengutip keterangan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), pelaku biasanya melakukan berbagai tahapan dalam menipu para korbannya. "Pelaku biasanya membujuk korban untuk melakukan aktivitas "like" dan "subscribe" atas suatu konten digital seperti di YouTube. Atas kegiatan tersebut, korban akan menerima pembayaran dengan nominal tertentu," tulis keterangan OJK.
Tawaran ini memang menarik. Setelah korban terpancing dengan menerima bayaran atau hasil di awal kegiatan, kemudian korban dibujuk untuk melakukan tugas lain.
Namun untuk mengerjakan tugas selanjutnya, korban diminta untuk melakukan deposit sejumlah dana dengan bujukan akan menerima pembayaran atau reward yang lebih besar dan mendapatkan kembali depositnya di kemudian waktu.
"Setelah terpancing memberikan deposit, penipu kabur dan tidak dapat dihubungi kembali," sebutnya.
Pemberantasan terhadap tawaran kegiatan ilegal sangat membutuhkan dukungan dan peran serta dari masyarakat, yaitu sikap kehati-hatian dan kewaspadaan dalam menerima tawaran dari pihak yang tidak bertanggung-jawab.
OJK dan Satgas ingatkan aspek penting
Dari kejadian ini, OJK dan Satgas mengharapkan masyarakat selalu memperhatikan dua aspek penting, yakni:
1. Legal
Legal artinya memastikan bahwa produk/layanan yang ditawarkan tersebut sudah memiliki izin usaha yang tepat dari otoritas/lembaga yang mengawasi.
2. Logis
Logis artinya selalu memperhatikan hasil/keuntungan yang ditawarkan, apakah logis atau tidak.
TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(AFN/som)Simak video di bawah ini, Bun:
Tulisan Nirina untuk Mendiang Ibunya: Janji Perjuangkan Kasus Penipuan yang Dilakukan ART
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Waspada Bunda! Ada Modus Penipuan Pakai Kode QR di HP, Bisa Kuras Isi Rekening
Cerita Ibu Mertua Intan Ayu Alami Penipuan, Uang di 2 Bank Lenyap Kurang dari 4 Jam
Awas Bun, Ada Modus Baru Pencurian Data Berkedok Undangan Nikah
Cerita Korban Jastiper Murah, Total Kerugian Lebih dari Rp50 Miliar Bun
TERPOPULER
5 Potret Victoria Anak Laura Theux Belajar Tidur Sendiri di Usia 12 Bulan
Sempat Diterpa Gosip, 5 Potret Romantis Chicco Jerikho Bareng Putri Marino & Sang Anak
Dukan Diet, Cara Cepat Turunkan BB Tanda Rasa Lapar & Tersiksa
10 Lotion Bayi & Anak untuk Merawat Kulit Kering dan Sensitif, Pilih yang Terbaik
Posisi Tidur saat Alami Flek di Usia Kehamilan Muda
REKOMENDASI PRODUK
10 Lotion Bayi & Anak untuk Merawat Kulit Kering dan Sensitif, Pilih yang Terbaik
Asri EdiyatiREKOMENDASI PRODUK
Botol Susu: Tips Memilih, Cara Sterilisasi untuk Jaga Kesehatan Bayi & Rekomendasinya
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
11 Rekomendasi Highlighter yang Bikin Makeup Lebih Stand Out
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Sunscreen untuk Ibu Menyusui yang Aman dan Bagus
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Calming Cream untuk Bantu Redakan Kembung hingga Kolik Anak
Nadhifa FitrinaTERBARU DARI HAIBUNDA
Sempat Diterpa Gosip, 5 Potret Romantis Chicco Jerikho Bareng Putri Marino & Sang Anak
Dukan Diet, Cara Cepat Turunkan BB Tanda Rasa Lapar & Tersiksa
5 Potret Victoria Anak Laura Theux Belajar Tidur Sendiri di Usia 12 Bulan
Posisi Tidur saat Alami Flek di Usia Kehamilan Muda
10 Lotion Bayi & Anak untuk Merawat Kulit Kering dan Sensitif, Pilih yang Terbaik
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Ini Profil & Agama DJ Panda yang Diduga Jadi Ayah Kandung Anak Erika Carlina
-
Beautynesia
Top 5 List: Upgrade Skill Leadership dengan Baca 5 Rekomendasi Buku Powerful Ini
-
Female Daily
Jomblo dari Lahir! Ini 3 Fakta Menarik Dating Show ‘Better Late Than Single’!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
8 Foto Verrell Bramasta Jadi Duta Maritim, Tampil Gagah Berseragam Loreng
-
Mommies Daily
Man Child dalam Pernikahan, Ketika secara Emosional Suami Belum Dewasa