HaiBunda

MOM'S LIFE

Kota Paris Dilanda Kutu Busuk, Apa Bahayanya Digigit Serangga Ini?

Tim Haibunda   |   HaiBunda

Jumat, 06 Oct 2023 14:25 WIB
Ilustrasi Paris/ Foto: Getty Images/iStockphoto/neirfy
Jakarta -

Paris, Prancis, kini tengah dilanda serangan kutu busuk, Bunda. Kabar serangan kutu busuk di Paris pun ramai jadi perbincangan.

Di Paris, kutu busuk ada di mana-mana. Mulai dari di dalam kereta berkecepatan tinggi, bioskop, hingga bandara. Kondisi ini jelas menimbulkan risiko penyakit akibat gigitan kutu busuk di tengah warga Paris.

Kutu busuk sendiri merupakan serangga parasit berukuran kecil yang memakan darah manusia. Kutu busuk dapat menggigit di bagian tubuh mana pun yang terdapat kulit. Biasanya, gigitan cenderung terjadi pada area yang terbuka saat tidur seperti leher, tangan, dan kaki.


Mengutip Medical News Today, banyak orang tak menyadari gigitan kutu busuk dan gejala yang diakibatkannya.

Serangan kutu busuk di Paris bisa menimbulkan gejala kesehatan tertentu jika tergigit. Gejala gigitan kutu busuk sendiri terbilang ringan. Biasanya hanya berupa bentol kemerahan yang menandakan iritasi.

Namun, pada beberapa orang yang lebih sensitif terhadap gigitan, gejala bisa berlangsung lebih parah.

Berikut beberapa gejala gigitan kutu busuk:

  • sensasi perih seperti terbakar,
  • benjolan gatal,
  • benjolan yang dikelilingi lepuhan.

Pada sebagian besar kasus, gejala muncul persis setelah gigitan. Namun dalam beberapa kasus, gejala baru bisa muncul pada hari-hari setelah gigitan.

Tanpa iritasi lebih lanjut, gejala biasanya bisa hilang setelah satu pekan.

Meski jarang terjadi, namun beberapa orang mengembangkan gejala berat akibat gigitan kutu busuk. Apa saja?

TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(som/som)

Simak video di bawah ini, Bun:

3 Tips Mengatasi Alergi Panas pada Bayi

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Pemain Timnas Rizky Ridho dan Istri Umrah setelah Nikah, Ini Potret Kebahagiaannya

Mom's Life Annisa Karnesyia

Ini 3 Dosa yang Menghapus Pahala sebesar Gunung

Mom's Life Amira Salsabila

Istana Inggris Diduga Balas Konten Viral Dance Hamil Meghan Markle, Posting Unggahan Ini

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

Mengenal Orang Tua Overprotektif: Ciri-ciri, Bahaya, dan Cara Mengatasinya

Parenting Kinan

Humaira Putri Zaskia Sungkar Ultah Pertama, Intip 5 Potret Keseruan Playdatenya

Parenting Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Pemain Timnas Rizky Ridho dan Istri Umrah setelah Nikah, Ini Potret Kebahagiaannya

Mengenal Orang Tua Overprotektif: Ciri-ciri, Bahaya, dan Cara Mengatasinya

Ini 3 Dosa yang Menghapus Pahala sebesar Gunung

Istana Inggris Diduga Balas Konten Viral Dance Hamil Meghan Markle, Posting Unggahan Ini

Humaira Putri Zaskia Sungkar Ultah Pertama, Intip 5 Potret Keseruan Playdatenya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK