HaiBunda

MOM'S LIFE

Tak Disangka Outfit Mark Zuckerberg & Bos Perusahaan Raksasa Harganya Segini

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Jumat, 06 Oct 2023 18:45 WIB
Ilustrasi Harga Outfit Bos Perusahaan Dunia/Foto: Instagram @zuck
Jakarta -

Memiliki banyak kekayaan tak lantas membuat semua miliarder ingin menggunakan pakaian glamor, Bunda. Hal ini tidak terjadi pada beberapa bos perusahaan ternama dunia.

Kebanyakan bos justru menyukai penampilan yang sederhana. Mereka umumnya memakai kaus, celana panjang, bahkan sandal jepit seperti orang pada umumnya.

Jika mengingat gaya ini, Bunda pasti akan langsung terpikir Mark Zuckerberg dan Steve Jobs, ya? Meski terlihat sederhana, nyatanya biaya penampilan mereka ini cukup menguras kantong, lho.


Harga outfit 'sederhana' bos perusahaan raksasa

Walaupun terlihat sederhana dan simple, beberapa gaya outfit bos perusahaan raksasa dunia ternyata tidak semurah yang terlihat, Bunda. Berikut ini Bubun bantu rangkumkan kisaran harganya:

1. Mark Zuckerberg

Gaya Mark begitu melekat dengan kaos abu-abu polos. Menurutnya, menggunakan kaos yang sama akan meminimalisir waktu terbuang untuk memilih baju sehingga ia bisa fokus dengan hal lain.

Kaos yang digunakan oleh Mark ini memang terlihat sederhana. Namun, kaos ini diketahui memiliki label Brunello Cucinelli yang memiliki harga sekitar 300-400USD atau sekitar Rp4,6 hingga Rp6,2 juta.

Sebelumnya, terlihat Mark mengenakan sebuah hoodie polos yang dikomentari oleh admin akun Instagram The Cut. Lalu, Meta pun menimpali 'That shirt is Buck Mason. Also Fancy'. Diketahui range harganya bisa mencapai ratusan dolar, Bunda.

2. Satya Nadella

Fast Company membongkar brand 'rahasia' di balik kesederhanaan outfit CEO perusahaan miliaran dolar. CEO Microsoft, Satya Nadella, diketahui merupakan pelanggan setia brand Håndværk.

Brand ini memang tidak populer, namun menawarkan berbagai pakaian fungsional dengan kualitas tinggi. Misalnya polo shirt polos lengan panjang dengan harga sekitar 165 USD atau sekitar Rp2,5 juta. Sedangkan lengan pendek berkisar 145 USD atau setara dengan Rp2,2 juta.

Selain itu, ia Satya juga dikenal gemar memakai sneakers dari label Lanvin yang juga disukai oleh pendiri Google, Larry Page. Sneakers ini diketahui memiliki tag harga kisaran 495-595 USD atau setara dengan Rp7,7 hingga Rp9,2 juta.

Kira-kira berapa kisaran outfit 'sederhana' para bos perusahaan raksasa lainnya? TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(mua/pri)

Simak video di bawah ini, Bun:

5 Pilihan Outfit untuk Tubuh Plus Size, Bikin Makin Percaya Diri

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Raisa di Premiere Wicked: For Good, Tunjukkan Karya Zalina pada Ariana Grande

Mom's Life Annisa Karnesyia

8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

5 Cara Melihat Chat Whatsapp yang Telah Dihapus di HP Pasangan

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Sutan Muhammad Aqil

Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan

Kehamilan Amrikh Palupi

Andhara Early Gunting Kartu Kredit Usai KPR Lunas, Tak Ingin Berutang dan Riba

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Sandra Odilifia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

5 Potret Raisa di Premiere Wicked: For Good, Tunjukkan Karya Zalina pada Ariana Grande

5 Cara Melihat Chat Whatsapp yang Telah Dihapus di HP Pasangan

15 SD Terbaik di Indonesia dengan Jumlah Peserta Didik Berprestasi Terbanyak

8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK