MOM'S LIFE
Bukan Tak Mau, Ini Alasan Nana Mirdad Tak Adopsi Bayi Terlantar yang Ia Temukan
Annisa A | HaiBunda
Sabtu, 27 Jan 2024 06:10 WIBNana Mirdad terus mendapatkan komentar dari netizen yang menyuruhnya untuk mengadopsi Bella, bayi terlantar yang ia temukan di semak-semak.
Tak heran, aksi heroik yang dilakukan Nana Mirdad itu berhasil menyelamatkan nyawa Bella. Ia ditemukan oleh ART Nana Mirdad dalam keadaan sudah membiru. Nana kemudian bergegas membawanya ke rumah sakit.
Setelah berhasil diselamatkan, bayi Bella menjalani perawatan di rumah sakit selama beberapa hari hingga kondisinya stabil. Hingga saat ini, belum diketahui siapa orang tua bayi tersebut.
Selama menjalani perawatan di rumah sakit, Bella beberapa kali dijenguk oleh Nana Mirdad dan suaminya, Andrew White. Pasangan ini selalu berusaha mengikuti perkembangan bayi mungil itu.
Alhasil, banyak warganet yang meminta pasangan itu mengadopsi Bella. Mereka berharap agar Bella mendapat sosok orang tua yang menyayanginya.
Meski begitu, Nana Mirdad menegaskan bahwa ia dan Andrew White tidak akan mengadopsi Bella. Bukannya tak mau, namun Nana Mirdad memiliki alasan yang kuat.
"Karena banyak banget yang berharap aku dan @andrew.white._ adopsi baby Bella dan jujur dari hati terdalam kita juga maunya begitu, tapi mengadopsi anak banyak banget yang harus dipikirkan matang-matang dan aku share beberapa hal yang bikin aku dan Andrew memilih untuk tidak mengadopsi sendiri," tulis Nana di akun Instagram @nanamirdad_.
Dalam unggahan di Instagram Story-nya, Nana Mirdad memaparkan sejumlah alasan dari keputusannya untuk tidak mengadopsi Bella.
Pertama, ini merupakan tahun terakhir putra sulung Nana dan Andrew berada di rumah sebelum melanjutkan studi di perguruan tinggi. Mereka pun ingin fokus dengan persiapan tersebut.
"Kita mau seluruh fokus dan perhatian kita terarah ke proses ini, kita mau Jason merasakan hal ini juga," ucapnya.
Selain itu, Sarah putri bungsu mereka juga akan memasuki usia remaja, "Hal ini pun harus jadi titik fokus kita. Membesarkan anak remaja butuh waktu, energi, dan perhatian penuh."
Bagi Nana Mirdad dan Andrew White, Baby Bella berhak mendapat orang tua yang bisa 100 persen menaruh fokus untuknya. Mereka juga ingin ada seseorang yang membesarkan Bella dengan identitas baru.
Sebab apabila diadopsi oleh Nana Mirdad, bayi tersebut akan menjalani kehidupan dengan label 'anak artis'. Nana Mirdad tak ingin Bella kehilangan privasinya, Bunda.
"Bayi ini sampai kapanpun enggak akan pernah punya privasi jika hidup di dalam rumah tangga kita. Identitasnya enggak akan pernah bisa terjaga. Bagaimana kalau sudah dia malah dibully karena orang-orang tahu ceritanya? Setiap anak butuh privasi," kata Nana Mirdad.
Kakak kandung Naysilla Mirdad itu menambahkan, ada banyak orang tua di luar sana yang lebih 'layak' merawat dan membesarkan Bella.
"Banyak sekali orang tua lain di luar sana yang lebih tepat mendapat kehangatan dengan adanya Baby Bella di tengah-tengah mereka," ucapnya.
Saat ini, Nana Mirdad ingin fokus dengan tujuan utamanya. Ia harus melepas ikatannya dengan bayi mungil yang baru ia temukan beberapa hari ini, Bunda.
"PR-nya untuk aku, terutama sebagai wanita yang menggendong Bella di jam dan hari-hari pertama dalam hidupnya adalah untuk pelan-pelan melepaskan dari keinginan untuk memiliki, sebagai seorang ibu," tutur Nana.
"Karena menjaga, melindungi, memberi perhatian dan menunjukkan rasa sayang enggak harus dengan memiliki. Memang sangat tidak mudah, tapi sampai kapanpun Baby Bella akan ada di hati," sambungnya.
Nana Mirdad meminta pengertian kepada netizen untuk tak lagi menyuruh mereka mengadopsi Bella.
"Jadi please, jangan minta aku dan Andrew adopsi lagi ya, hehe. Berat juga soalnya proses 'let go' ini. Semoga dapat dimengerti. Have a great day semuanya," kata Bunda dua anak itu.
Sebelumnya, Nana juga sempat menjenguk Bella untuk yang terakhir kali di rumah sakit. Ia membagikan kondisi terbaru dari bayi perempuan itu. Baca di halaman setelah ini.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(anm/som)
PERPISAHAN DENGAN BELLA
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Diberi Nama Bella, Ini 5 Fakta Kejadian Nana Mirdad Temukan Bayi di Semak Dekat Rumahnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Nana Mirdad Ungkap Alasan Tak Adopsi Bayi yang Ditemukannya di Semak-semak, Ternyata..
Nana Mirdad Selamatkan Bayi Terlantar, Begini Kondisinya saat Ditemukan di Semak-semak
Marah & Sedih, Nana Mirdad Akui Ini Kedua Kalinya Menyaksikan Bayi yang Dibuang
Nana Mirdad Temukan Bayi Baru Lahir di Semak Dekat Rumah, Berikut Kondisinya
TERPOPULER
5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau
60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur
Daun Bawang Ternyata Bisa Membantu Penyembuhan 8 Penyakit Ini, Termasuk Penurun Gula Darah
Cerita Perempuan 30 Th Alami Kanker Serviks Stadium Akhir, Ini Gejala yang Dialami
Bunda yang Keguguran juga Bisa Alami Postpartum Depression, Simak Gejala & Cara Mengatasinya
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Keren! 5 Potret Sada Anak Fitri Tropica Ikut Lomba Ice Skating di Malaysia, Jadi Princess Belle
Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!
Intip 5 Momen Hengky Kurniawan Bareng Putranya Bintang yang Tak Kalah Tampan Bun
Bunda yang Keguguran juga Bisa Alami Postpartum Depression, Simak Gejala & Cara Mengatasinya
60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Hetty Sunjaya Ungkap Hasil Penggalangan Dana untuk Hamdan ATT dan Yenny Farida
-
Beautynesia
Lee Hyeri Dikabarkan Jalin Hubungan Asmara dengan Wootae, Simak Tanggapan Agensi
-
Female Daily
Manis dan ‘Dreamy’, Intip Look Nadin Amizah saat Lamaran dengan Faishal Tanjung!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
5 Fakta Pernikahan Mewah Jeff Bezos-Lauren Sanchez: Cincin Hingga Goodie Bag
-
Mommies Daily
Dimulai 14 Juli 2025, Sekolah Rakyat Jadi Harapan Baru untuk Anak-anak dari Keluarga Miskin