MOM'S LIFE
Kim Kardashian Mengidap Psoriasis, Kenali Penyakit Apa Itu?
Amira Salsabila | HaiBunda
Kamis, 01 Feb 2024 14:48 WIBBelum lama ini, Kim Kardashian membagikan video yang menunjukkan kondisi psoriasisnya kambuh. Hal itu ia bagikan lewat laman Instagram pribadinya.
Dalam video tersebut, terlihat kulit pada bagian kaki kanannya yang memerah akibat psoriasis. Ia menuturkan bahwa kondisi yang dialaminya ini begitu menyakitkan.
“Segila apa kondisi psoriasis saya saat ini? Ini ada di kaki saya. Saya tidak tahu apa yang terjadi di kakiku. Saya tidak tahu apa yang terjadi, tetapi saya harus memikirkan soal hal ini. Ini gila,” ujar Kim Kardashian, dikutip dari laman detikcom, Kamis (1/2/2024).
“Tidak bohong, ini menyakitkan. Belum yakin apa yang menjadi pemicunya. Saya belum mengubah pola makan. Saya sudah mencoba segalanya. Psoriasis menyebalkan,” sambungnya.
Ia pun menjelaskan bahwa kondisi psoriasis yang dialami biasanya hanya sebesar titik. Hingga saat ini ia masih belum mengetahui secara pasti apa yang membuat psoriasis tersebut menjalar.
Mengenal Kondisi Psoriasis yang Dialami Kim Kardashian
Psoriasis adalah kondisi autoimun yang menyebabkan peradangan pada kulit. Gejala ini meliputi area tebal pada kulit yang berubah warna dan ditutupi sisik. Daerah yang tebal dan bersisik ini disebut plak.
Ini merupakan kondisi kulit kronis, yang berarti dapat kambuh secara tiba-tiba dan tidak ada obatnya.
Ruam yang diakibatkan oleh salah satu penyakit kulit ini dapat muncul hampir di seluruh bagian tubuh. Mulai dari siku, wajah, organ intim, punggung, telapak kaki, kuku, dan lainnya. Pada kebanyakan kasus, psoriasis hanya menutupi sebagian kecil kulit pengidapnya.
Tanda-tanda awal seseorang mengalami kondisi ini biasanya muncul benjolan kecil. Benjolan tersebut tumbuh dan ada sisik terbentuk di atasnya. Jika ruam digaruk, sisiknya bisa terlepas dan menyebabkan pendarahan.
Selain munculnya sisik dan ruam pada kulit, ada juga beberapa gejala umum lainnya yang mungkin menandakan bahwa seseorang mengalami penyakit kulit psoriasis:
- Kulit gatal
- Kulit pecah-pecah
- Kulit terasa sakit
- Kuku berlubang, retak, atau rapuh
- Nyeri sendi
TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!
(asa/som)Simak video di bawah ini, Bun:
Kim Kardashian Resmi Bercerai, Kanye West Wajib Beri Nafkah Rp3 Miliar per Bulan
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Jadi Hidangan Mewah, Kourtney Kardashian Sebut Pisang Goreng Sebagai Vegan Banana Tempura
Terpopuler: 10 Aglaonema Paling Dicari, Kim Kardashian Nangis Temui Kanye West
5 Daya Tarik Rumah Minimalis Kim Kardashian, Simpel Tapi Berharga Fantastis
Mengenal Lupus, Penyakit Autoimun yang Dialami Kim Kardashian
TERPOPULER
8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar
5 Potret Raisa di Premiere Wicked: For Good, Tunjukkan Karya Zalina pada Ariana Grande
5 Cara Melihat Chat Whatsapp yang Telah Dihapus di HP Pasangan
Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan
Andhara Early Gunting Kartu Kredit Usai KPR Lunas, Tak Ingin Berutang dan Riba
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
5 Potret Raisa di Premiere Wicked: For Good, Tunjukkan Karya Zalina pada Ariana Grande
5 Cara Melihat Chat Whatsapp yang Telah Dihapus di HP Pasangan
15 SD Terbaik di Indonesia dengan Jumlah Peserta Didik Berprestasi Terbanyak
8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Video: Keseruan Cindy Gulla Pertama Kali Ikut New York Marathon 42 KM
-
Beautynesia
7 Tanda Emosimu Sedang Terkuras, Jadi Gampang Badmood!
-
Female Daily
WAJIB CATAT! Ini 3 Tips Memilih Sunscreen untuk Kulit Berjerawat!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
7 Potret Wakil RI Sanly Liu Usai Keracunan Makanan di Miss Universe 2025
-
Mommies Daily
8 Rekomendasi Lipstik Terbaik untuk Bibir Kering, Nggak Cracky Lagi!