HaiBunda

MOM'S LIFE

Pembelian Beras Premium Dibatasi, Maksimal Beli 10 Kg Bun

Tim HaiBunda   |   HaiBunda

Jumat, 01 Mar 2024 13:03 WIB
Pembelian Beras Premium Dibatasi, Maksimal Beli 10 Kg Bun / Foto: Getty Images/iStockphoto
Jakarta -

Harga beras yang semakin naik dan langka menjadi masalah baru bagi masyarakat. Saat ini, pembelian beras premium kemasan 5 kg di ritel dibatasi dua pack per konsumen.

Peraturan tersebut diputuskan oleh Badan Pangan Nasional (Bapanas). Arief Prasetyo selaku Kepala Bapanas mengungkapkan, pembatasan itu dilakukan karena jumlah 2 pack dinilai cukup untuk per satu rumah tangga.

Dengan pembelian sebanyak 2 pack, artinya pembeli mendapatkan beras sebanyak total 10 kg. Arief mengatakan bahwa jumlah tersebut dinilai lebih dari cukup untuk makan satu rumah tangga, setidaknya per minggu.


Di beberapa rumah tangga dengan anggota keluarga yang hanya terdapat empat orang, bahkan jumlah beras itu bisa cukup sampai satu bulan.

"Sederhana saja, kalau konsumsi rumah tangga 10 kilo itu cukup," ujarnya dalam acara CNBC Economic Outlook, Kamis (29/2/2024).

Meski begitu, beras seberat 10 kg tidak akan cukup apabila diperuntukkan dijual kembali. Oleh karena itu, pemerintah telah membuat skema berbeda bagi para UMKM yang ingin menjualnya kembali.

"Kalau 2 ton ya enggak cukup. Itu harus ambil ke Pasar Cipinang," kata Arief.

Arief menegaskan, pembatasan pembelian beras di ritel modern ditujukan hanya untuk penggunaan rumah tangga saja, Bunda.

"Orang ada yang komplain, 'Enggak boleh lebih dari dua ya?' Ya ini untuk ritel. Kalau mau banyak ke Cipinang," paparnya.

Sejak beberapa waktu terakhir, beras premium mendadak hilang dari ritel modern. Hal itu menyebabkan kelangkaan dan lonjakan harga beras yang tembus hingga Rp18 ribu per kg.

TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

Saksikan juga video tentang tips memasak nasi agar tidak cepat basi:

(anm/anm)

Simak video di bawah ini, Bun:

4 Tips Memasak Nasi Agar Tidak Mudah Lembek dan Basi di Rice Cooker

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Seperti Aurelie Moeremans, 6 Artis Indonesia Ini Menuangkan Kisah Hidupnya ke dalam Buku

Mom's Life Annisa Karnesyia

Intip 5 Potret Rumah Artis di Luar Negeri, Ada yang Bergaya Modern hingga Klasik

Mom's Life Annisa Karnesyia

Ternyata Jangan Langsung Nyalakan Lampu Saat Masuk Kamar Hotel, Simak Alasannya

Mom's Life Amira Salsabila

5 Resep Mencegah Pikun, Bagus untuk Kesehatan Otak

Mom's Life Amira Salsabila

3 Dongeng Gajah dan Semut untuk Diceritakan Sebelum Tidur

Parenting Kinan

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Panduan Cara Menanam Kangkung di Rumah untuk Pemula & Lahan Sempit

Seperti Aurelie Moeremans, 6 Artis Indonesia Ini Menuangkan Kisah Hidupnya ke dalam Buku

3 Dongeng Gajah dan Semut untuk Diceritakan Sebelum Tidur

5 Resep Mencegah Pikun, Bagus untuk Kesehatan Otak

Intip 5 Potret Rumah Artis di Luar Negeri, Ada yang Bergaya Modern hingga Klasik

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK