7 Seleb Dinikahi Pria Lebih Muda, Shenina Cinnamon hingga Dinda Hauw
Amira Salsabila |
HaiBunda
Sabtu, 15 Feb 2025 15:00 WIB
Perbedaan usia tampaknya tak menghalangi beberapa pasangan artis ini untuk membangun rumah tangga. Intip seleb yang dinikahi pria lebih muda berikut ini.
Pasangan Shenina Cinnamon dan Angga Yunanda mengejutkan publik dengan kabar pernikahannya pada Senin, 10 Februari 2025. Keduanya mantap menikah setelah menjalin hubungan selama empat tahun. Shenina diketahui berusia lebih tua satu tahun dari Angga. Shenina berusia 26 tahun pada 1 Februari lalu, sedangkan Angga tahun ini baru menginjak usia 25 tahun. (Foto: Instagram@angga/sheninacinnamon)
Nadine Chandrawinata juga termasuk salah satu seleb yang dinikahi pria lebih muda. Meski terpaut jarak usia empat tahun dengan Dimas Anggara, pernikahan mereka berlangsung harmonis dan jarang diterpa gosip miring. Bahkan, kini rumah tangganya diwarnai dengan kehadiran dua anak perempuan yang cantik. (Foto: Instagram@nadinelist)
Nabila Syakieb menikah dengan Reshwara Argya Radinal pada 2015. Meski sang suami lebih muda 7 tahun, pernikahan mereka hampir menginjak satu dekade, lho. (Foto: Instagram@nsyakieb85)
Atiqah Hasiholan dan Rio Dewanto juga terpaut usia yang cukup jauh. Aktris satu ini diketahui lebih tua lima tahun dari sang suami. Meski begitu, keduanya telah mengarungi bahtera rumah tangga selama 12 tahun. (Foto: Instagram@atiqahhasiholan)
Dinda Hauw menikah dengan Rey Mbayang pada 2020. Ia diketahui berusia lebih tua dua tahun dari sang suami. Kini, Dinda berusia 28 tahun, sedangkan sang suami 26 tahun. (Foto: Instagram@rey_mbayang)
Donna Agnesia dan Darius Sinathrya telah mengarungi bahtera rumah tangga selama hampir 20 tahun. Meski terpaut usia tujuh tahun, Dona dan sang suami masih sering terlihat romantis. (Foto: Instagram@dagnesia)
Revalina S. Temat juga termasuk salah satu seleb yang dinikahi pria muda. Ia diketahui lebih tua tiga tahun dari sang suami, Rendy Aditya Gunawan, lho. (Foto: Instagram@vatemat)