HaiBunda

MOM'S LIFE

Alami Capai dan Pegal Linu? Simak Resep Ramuan Tradisional ala dr Zaidul Akbar untuk Mengatasinya

Amira Salsabila   |   HaiBunda

Rabu, 12 Mar 2025 18:40 WIB
Ilustrasi Alami Capai dan Pegal Linu? Simak Resep Ramuan Tradisional ala dr Zaidul Akbar untuk Mengatasinya/Foto: Getty Images/Everyday better to do everything
Jakarta -

Merasakan pegal linu tentunya membuat tidak nyaman. Selain dengan pijat, Bunda dapat mengatasi masalah ini dengan konsumsi ramuan tradisional yang didapatkan dari buku resep dr. Zaidul Akbar.

Otot yang sakit dan kaku dapat disebabkan karena Bunda terlalu memaksakan diri dalam latihan fisik tertentu, terutama jika baru mencoba. Selain itu, nyeri sendi sering kali terjadi seiring bertambahnya usia dan tulang rawan mulai menipis.

Apa pun penyebab rasa sakit dan nyeri yang dialami, secangkir minuman herbal mungkin dapat menjadi dukungan yang dibutuhkan Bunda untuk mengurangi gejala dan pulih lebih cepat.


Lantaran herbal dikenal sejak lama untuk mengatasi berbagai penyakit, beberapa di antaranya juga dapat Bunda gunakan sebagai anti-peradangan dan meredakan rasa pegal linu yang membuat tubuh tidak nyaman.

Resep ramuan tradisional ala dr. Zaidul Akbar

Seperti yang diketahui, dr. Zaidul Akbar adalah dokter sekaligus praktisi pengobatan yang kerap membagikan resep herbal sesuai dengan sunnah Rasulullah SAW. Ramuan ini dapat mengatasi masalah kesehatan, mulai dari kolesterol, asam urat, hingga nyeri sendi.

Berikut ini beberapa resepnya untuk mengatasi pegal linu seperti dikutip dari buku Resep Sehat JSR: 200 Resep Menyehatkan karya Zaidul Akbar.

1. Resep wedang

Bahan:

  • Rumput laut secukupnya
  • Kolang-kaling secukupnya
  • Jahe secukupnya

Cara membuat:

  1. Semua bahan di atas dibuat menjadi wedang.
  2. Sajikan dan minum.

2. Resep serai dan jeruk nipis

Bahan:

  • 2-3 batang serai
  • 1 buah jeruk nipis
  • 300-400 ml air
  • Madu secukupnya

Cara membuat:

  1. Potong serai dan rebus dengan air. Setelah itu, masak hingga air berubah warna.
  2. Diamkan hingga agak hangat. Tambahkan madu dan jeruk nipis.
  3. Ramuan ini sebaiknya dikonsumsi 1-2 kali sehari sebelum makan.

3. Resep kayu manis dan cengkeh

Bahan:

  • Kayu manis seukuran kelingking orang dewasa
  • 5 Biji cengkeh
  • 1/2 buah jeruk lemon
  • Madu secukupnya

Cara membuat:

  1. Rebus kayu manis dan cengkeh.
  2. Waktu merebusnya tidak perlu terlalu lama, cukup dua menit saja dan tidak perlu sampai mendidih.
  3. Tunggu hingga agak hangat. Lalu, masukkan madu beserta perasan air lemon.
  4. Minum selagi hangat. Ramuan ini baiknya diminum dua kali sehari saat perut kosong, ya, Bunda.

4. Resep wortel dan jahe

Bahan:

  • 2 batang wortel ukuran sedang
  • 1 ruas jahe seukuran jempol orang dewasa
  • 1 buah lemon yang diperas
  • 300 ml air

Cara membuat:

  1. Hancurkan wortel dan jahe dengan 300 ml air menggunakan blender.
  2. Tambahkan perasan air lemon.
  3. Ramuan ini sebaiknya diminum dua kali dalam sehari.
  4. Khasiat lain dari ramuan ini adalah untuk mengobati gangguan mata. Selain itu, ramuan ini juga baik untuk pencernaan, meredakan nyeri sendi, reumatik, dan sinusitis.

5. Resep kayu secang, serai, dan jahe

Ramuan ini dapat Bunda konsumsi untuk mengatasi keletihan. Disarankan untuk diminum dalam keadaan perut kosong.

Bahan:

  • 5-7 lembar kayu secang
  • 2 batang serai
  • 1 ruas jahe seukuran jempol
  • Madu secukupnya
  • Air panas secukupnya

Cara membuat:

  1. Seduh secang, serai, dan jahe dengan air panas.
  2. Setelah hangat, tambahkan madu. Ramuan ini dapat diminum 1-3 kali sehari jika sedang sakit.
  3. Untuk perawatan kesehatan, Bunda dapat mengonsumsinya satu kali dalam sehari.
  4. Ramuan ini disarankan untuk diminum dalam keadaan perut kosong.

Nah, itulah beberapa resep ramuan tradisional ala dr. Zaidul Akbar yang dapat Bunda konsumsi ketika mengalami pegal linu.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!

(asa/fir)

Simak video di bawah ini, Bun:

Resep Bubur Soto Ayam Santan, Menu MPASI 6-8 Bulan dari Kemenkes

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

7 Potret Rumah Rossa yang Modern dan Asri, Mushola hingga Kolam Renang Curi Perhatian

Mom's Life Annisa Karnesyia

Waspada! Ini Daftar Barang Elektronik yang Tak Boleh Dicolok Bersamaan di Satu Stopkontak

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

Ashanty Ultah, Ucapan Aurel Hermansyah Haru Ingat Pertama Kali Minta Jadi Ibu Sambung

Mom's Life Annisa Karnesyia

Terpopuler: Potret Kayra Miendra Putri Tora Sudiro jadi Model

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Deretan Ayah Artis Temani Anak Nonton Konser, Omesh hingga Vino G Bastian

Parenting Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Penelitian Ungkap: Risiko Autisme Lebih Tinggi pada Anak yang Ibunya Terkena COVID-19 saat Hamil

7 Potret Rumah Rossa yang Modern dan Asri, Mushola hingga Kolam Renang Curi Perhatian

Bisakah IQ Seseorang Meningkat dan Berubah? Ini Penjelasan Psikolog

5 Resep Orek Tempek Basah, Nikmat Disantap dengan Nasi Hangat

Terpopuler: Potret Kayra Miendra Putri Tora Sudiro jadi Model

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK