5 Potret Zee Eks JKT48 dan Saudara Kembarnya Athir yang Baru Berulang Tahun Ke-21
Amira Salsabila |
HaiBunda
Senin, 19 May 2025 20:00 WIB
Zee mantan JKT48 baru saja merayakan ulang tahun yang ke-21 bersama kembarannya, Athir. Bunda penasaran? Yuk, intip beberapa potret mereka berikut ini.
Azizi Asadel alias Zee mantan JKT48 dan kembarannya yang bernama Akhmad Attier Ar-raafi alias Athir, baru saja merayakan ulang tahun yang ke-21 dengan makan bersama keluarga. (Foto: Instagram@raninyafadli)
Momen itu dibagikan langsung oleh beberapa foto yang diunggah sang ayah, Akhmad Fadli, di akun Instagram pribadinya. “Barakallah fii umrik cintanya Papa dan Mama @zeeasadel @athir.ar. Gak terasa udah 21 tahum semoga di usia yang makin dewasa ini bertambah juga kedewasaannya,” tulis Fadli, dikutip dari laman Instagram@superfadli, Senin (19/5/2025). (Foto: Instagram@superfadli)
Sang ayah pun turut memberikan doa terbaik untuk anak kembarnya ini. “Semoga Allah selalu limpahkan nikmat sehat, umur yang panjang dan bertambah selalu rizky juga kebahagiaan di dunia juga akhirat kelak nanti..Aamiin YRA,” ungkapnya. (Foto: Instagram@superfadli)
Zee adalah anak kedua Fadli dan Nur Ayu Chesty Maharani. Ia diketahui lebih tua beberapa menit dari Athir. Zee kini tumbuh menjadi anak perempuan cantik yang mengikuti jejak sang ayah di dunia hiburan, yakni sebagai aktris. Ia pun sempat menjalani karier sebagai anggota JKT48 sebelum akhirnya putuskan untuk keluar pada 2024. (Foto: Instagram@raninyafadli)
Berbeda dari kembarannya, Athir justru lebih tertarik untuk menjadi pilot dibandingkan terjun ke dunia entertainment. Bahkan, ia juga sempat mengajak kedua orang tuanya naik pesawat yang dibawanya. “Akhirnya bisa ngerasain juga naik pesawat yang pilotin Athir walau masih pesawat kecil. Secepatnya bawa pesawat besar ya Thir,” tutur sang ayah. (Foto: Instagram@superfadli)