HaiBunda

MOM'S LIFE

Tangis Dahlia Poland saat Ungkap Alasan Cerai hingga Jujur ke Anak Tinggal di Kos

Nadhifa Fitrina   |   HaiBunda

Selasa, 20 Jan 2026 09:50 WIB
Dahlia Poland bongkar alasan akhirnya memutuskan cerai/ Foto: Instagram @dahliachr
Jakarta -

Aktris Dahlia Poland baru-baru ini mengungkap alasan cerainya dengan sang mantan suami, Fandy Christian. Pengakuan ini disampaikannya secara terbuka dalam sebuah podcast-nya bersama artis Melaney Ricardo.

Perempuan keturunan Jawa dan Amerika Serikat ini mengatakan bahwa masalah utama yang ia rasakan selama berumah tangga adalah komunikasi. Namun, ada hal lain yang ternyata jauh lebih sulit untuk disatukan. 

"Komunikasi sih sebenarnya dan mungkin kurangnya pengertian satu sama lain. Kita dua orang yang sangat jauh berbeda dan pandangan kita dalam hal sekecil apapun itu juga berbeda," ujar Dahlia Poland, menilik dari kanal Youtube @MelaneyRicardo1, Senin (19/1/2026).


Ia pun menyadari bahwa komunikasi saja tidak cukup jika tidak dibarengi dengan rasa saling memahami, Bunda.

"Jadi, pengertiannya tuh agak sulit untuk disatukan gitu, lho. Nah, menurut aku selain komunikasi ternyata pengertian itu juga sama pentingnya dengan komunikasi," tuturnya.

Usai resmi berpisah dari Fandy Christian, Dahlia mengaku kini tinggal di kos-kosan. Bunda tiga anak ini bahkan rela meninggalkan rumah mewahnya yang baru selesai dibangun di Bali.

Simak kisah selengkapnya berikut ini.

Dahlia Poland ungkap alasan cerai dengan Fandy Christian

Dahlia merasa seiring berjalannya waktu, sosok dirinya yang dahulu perlahan-lahan mulai menghilang. Ia bahkan sempat mencurahkan perasaannya itu secara langsung kepada Fandy saat mereka masih bersama.

"Setelah dijalani, semakin lama aku kehilangan diri aku sendiri. Aku sempat bicara juga sama Fandi, 'Fan, Dahlia yang dulu mana ya?'" ujar Dahlia.

Mantan suaminya, Fandy, sebenarnya paham betul kalau dahulu Dahlia merupakan pribadi yang sangat ceria dan suka bergaul. Namun, perubahan itu terasa sampai Dahlia merasa rindu dengan sikapnya yang lama.

"Karena dia (Fandy) tahu pertama kali kita kenal aku seorang yang petakilan, ceria, dan berteman sama siapa aja gitu. Terus ya udah aku sempat ngomong sama dia, 'Aku kangen sama Dahlia yang dahulu," katanya.

Hingga pada akhirnya, Dahlia sampai di satu titik di mana dirinya merasa hubungan mereka memang tidak bisa dipaksakan lagi, Bunda. Keputusan besar ini ia ambil bukan demi ego pribadinya, melainkan demi kebaikan anak-anak mereka.

"Sampai di titik aku benar-benar memutuskan untuk udah deh emang udah enggak bisa lagi di lanjut. Justru aku melihat anak-anak sebenarnya, jadi bukan untuk diriku sendiri, justru untuk mereka," pungkas Dahlia.

Pertengkaran yang sering terjadi membuatnya khawatir. Dahlia merasa sangat sedih karena kondisi tersebut kerap kali terjadi tepat di hadapan anak-anak.

"Karena ya itu aku sering berantem. Enggak cocok dan itu terjadi juga di depan anak-anak. Terus aku punya anak cewek dan anak cowok juga," ujarnya.

Dahlia Poland jujur ke anak tinggal di kos

Dahlia sempat meminta izin kepada sang mantan suami, Fandy, untuk mengajak anak-anak menginap di tempat tinggalnya yang baru. Ia merasa sudah saatnya anak-anak mengetahui di mana tempat tinggal Bundanya saat ini.

"Jadi ada satu waktu aku bilang sama Fandy, 'Fan boleh enggak sih malam ini aku ajak anak-anak menginap di kosan?' Aku bilang gitu. Biar mereka tahulah aku tinggal di mana," ujar Dahlia.

Saat tengah mencari tempat tinggal baru, putra sulungnya, James Nathaniall Christian, mulai merasa ada yang tak biasa. Dahlia melihat rasa penasaran itu muncul ketika ia sibuk memilih lokasi hunian yang lain.

"Akhirnya aku ajak anakku. Terus waktu itu aku emang lagi cari tempat buat pindah, terus anakku yang besar tanya, "Mama ngapain sih, Ma? Kok cari-cari tempat?" katanya.

Awalnya, Dahlia mencoba menutupi keadaan yang sebenarnya dengan alasan hanya merasa bosan. Dahlia merasa belum sanggup menceritakan kenyataan pahit yang terjadi dengannya dan sang mantan suami.

"Aku bilang, 'Iya, enggak apa-apa. Mama kan juga harus Mama udah bosan lah di kosan ini. Jadi mau cari tempat lain,'" katanya.

Hingga akhirnya, Dahlia memberanikan diri untuk jujur dan meminta dukungan doa dari anak-anaknya. Ia menyampaikan bahwa dirinya sedang bekerja keras supaya bisa membangun hunian baru untuk mereka.

"Iya aku akhirnya jujur. Terus aku cuma bilang sama mereka, "Ya doain mama ya. Mama kerja sekarang supaya mama bisa beli rumah lagi," Aku bilang gitu," jelasnya.

Pertanyaan dari sang anak justru membuat hati Dahlia merasa hancur dan sangat sedih. Ia tak menyangka sang anak akan mempertanyakan alasan harus membeli rumah baru padahal mereka sudah punya rumah.

"Terus sudah gitu anakku yang besar bilang gini, "Kok beli rumah sih?" Kita bukannya sudah punya rumah," kata Dahlia sambil menangis.

Mendengar pertanyaan itu, Dahlia sempat terdiam membisu karena tak tahu harus menjawab apa, Bunda. Ia pun memutuskan untuk turun ke bawah sejenak demi menenangkan perasaannya yang sedang bergejolak.

"Awalnya aku enggak bisa jawab gitu. Aku butuh waktu. Jadi aku butuh waktu itu sekitar 10 menit aku bilang, 'Mama ke bawah sebentar boleh?' Aku ke bawah sebentar. Mereka nunggu di atas terus aku ke bawah sebentar aku duduk," katanya.

Dalam kebimbangannya, Dahlia sempat menghubungi temannya untuk meminta saran. Sang teman pun menyarankan agar dirinya mulai bicara jujur mengingat waktu sudah berjalan cukup lama.

"Terus aku chat teman aku, 'James nanya gini aku bilang apa ya?'. Terus temanku bilang, 'Udah deh kayaknya sudah saatnya bicara deh, karena sudah dua bulan atau tiga bulan berjalan juga,'" pungkas Dahlia.

Akhirnya Dahlia kembali dan mengajak anak-anaknya untuk duduk bersama di tempat tidur. Dengan hati yang mantap, ia meminta waktu mereka sebentar kepada anak-anaknya untuk membicarakan hal yang serius. 

"Nah, akhirnya aku langsung ke atas. Mereka udah tiduran di kasur, 'Guys, bisakah kalian duduk? Aku perlu bicara,'. Aku bilang gitu," ujarnya.

Dahlia pun menjelaskan dengan lembut bahwa kini ia dan Fandy sudah tidak bisa tinggal bersama. Namun, hubungan mereka kini telah berubah menjadi sebatas teman baik.

"Terus mereka duduk, aku bilang, 'Mama sama papa tuh udah enggak bisa tinggal di satu rumah yang sama. Sekarang mama sama papa jadinya kita berteman,'" ujarnya.

Lebih lanjut, ia pun meyakinkan anak-anaknya bahwa kehadiran orang tua tidak akan pernah berkurang sedikit pun. Dahlia berjanji bahwa kapan pun anak-anaknya butuh sesuatu, ia dan sang mantan suami akan selalu ada. 

"Aku bilang, 'Tapi kalau misalkan James Rose atau Matt butuh apapun, mama sama papa bakal terus ada, karena Mama sama papa sekarang jadi teman baik," ucapnya.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(ndf/rap)

Simak video di bawah ini, Bun:

Kisah Pilu Wanita Batak yang Menikah dengan Bule Tajir Lalu Bercerai

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Tangis Dahlia Poland saat Ungkap Alasan Cerai hingga Jujur ke Anak Tinggal di Kos

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Berat Badan Pernah Capai 270 Kg, Begini Kehidupan Peserta Program Diet Televisi Sekarang

Mom's Life Amira Salsabila

Pembatasan Gadget di Sekolah DKI, HP Siswa Dikumpulkan Sebelum Jam Pelajaran Dimulai

Parenting Annisa Karnesyia

Kota Ini Bakal Luncurkan Bantuan Tunai Rp25 Juta untuk Ibu Hamil Tanpa Syarat Pendapatan

Kehamilan Annisa Karnesyia

Tahun 2026 Jangan Lupa: Periksa Kehamilan Wajib 8 Kali Menurut WHO

Kehamilan Tim HaiBunda

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

11 Tanda Anak Tumbuh dari Pola Asuh Orang Tua yang Hebat

Berat Badan Pernah Capai 270 Kg, Begini Kehidupan Peserta Program Diet Televisi Sekarang

Pembatasan Gadget di Sekolah DKI, HP Siswa Dikumpulkan Sebelum Jam Pelajaran Dimulai

Tahun 2026 Jangan Lupa: Periksa Kehamilan Wajib 8 Kali Menurut WHO

Cerita di Balik Pelukan Hangat Pangeran William, Pernah Dilakukan Mendiang Putri Diana

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK