
nama-bayi
100 Nama Bayi Laki-laki Inspiratif yang Pancarkan Kebaikan
HaiBunda
Jumat, 29 Oct 2021 17:13 WIB

Jakarta - Tak lama lagi, Si Kecil akan lahir ke dunia ya, Bunda. Ada beberapa hal yang harus Bunda tentukan menjelang kelahiran, tak terkecuali memilih nama bayi untuk Si Jagoan Kecil.
Memilih sebuah nama untuk Si Kecil menjadi salah satu keputusan penting yang akan Bunda buat, jadi jangan sampai salah memilih ya.
Banyaknya pilihan tentu membuat Bunda sulit untuk menentukan nama yang tepat untuk Si Kecil. Pastinya Bunda ingin memberikan yang terbaik. Pilihan nama bayi laki-laki terbaik tentu akan memancarkan kebaikan untuk kehidupan Si Kecil.
![]() |
Dilansir dari beberapa sumber, berikut beberapa yang dapat menjadi pilihan terbaik Bunda untuk Si Kecil yang dapat memancarkan kebaikan. Simak Bun!
- Abdo bermakna kebaikan
- Asher bermakna bahagia dan bersyukur
- Alman bermakna baik, penurut dan bijak
- Atsushi bermakna suci, jujur, baik
- Bahram bermakna baik dan budi pekerti yang baik
- Bashir bermakna seseorang yang membawa berita baik
- Benigno bermakna baik dan ramah
- Benvolio bermakna pemberi selamat
- Boniface bermakna beruntung, takdir yang baik
- Cedric bermakna kebaikan yang mulia, dermawan
- Chares bermakna berkah dan kebaikan
- Chariton bermakna dipenuhi dengan kebaikan
- Charleton bermakna kuat dan baik
- Clemens bermakna pemaaf dan lembut
- Cody bermakna baik dan penolong
- Dainen bermakna kepribadian yang baik
- Danapati bermakna raja yang dermawan dan murah hati
- Darius bermakna kaya dan baik
- Darrol bermakna disayangi dan seseorang yang baik
- Dharmesvara bermakna murah hati dan orang yang baik
- Digory bermakna baik hati dan cinta terhadap alam
- Dobromil bermakna bagus dan baik hati
- Dolf bermakna bertanggung jawab dan orang yang baik
- Drafan bermakna murah hati dan baik
- Ealhhard bermakna orang yang baik dan berani
- Ebele bermakna kebaikan
- Edolta bermakna orang yang baik dan sejahtera
- Ehren bermakna orang yang terhormat dan baik hati
- Ehsan bermakna orang yang baik dan percaya pada persatuan
- Eito bermakna orang yang sejahtera dan baik hati
- Eliseo bermakna baik dan cinta damai
- Elric bermakna pemimpin yang baik dan bijak
- Fadhili bermakna kasih sayang dan kebaikan
- Ferret bermakna seseorang yang tidak mempunyai musuh
- Fazili bermakna baik dan murah hati
- Friedrich bermakna seseorang yang menguasai daerah dengan damai
- Gareth bermakna lembut
- Garrath bermakna seseorang yang baik
- Gennady bermakna terhormat, murah hati
- Greco bermakna baik kepada sesama
- Greeshawn bermakna baik kepada sesama dan sangat lembut
- Halim bermakna baik, lembut, sabar
- Hall bermakna baik dan pemaaf
- Hamdy bermakna kebaikan dan berkah
- Hamrish bermakna suka membantu, murah hati dan baik
- Hannan bermakna penuh kasih
- Hemraj bermakna bahagia, baik dan sejahtera
- Hiroshi bermakna murah hati dan toleransi
- Jencarlos bermakna baik dan tampan
- Jhulier bermakna berharga dan baik
- Jinda bermakna kuat, baik dan pemurah
- Jishu bermakna pemurah, dicintai dan orang yang baik
- Johll bermakna sabar dan murah hati
- Johnathan bermakna murah hati dan baik hati
- Johnny bermakna rendah hati
- Jon bermakna terhormat dan orang yang baik, orang yang menghabiskan banyak waktu bersama keluarga
- Jonas bermakna bertutur lembut, baik hati, dan suka menolong orang lain
- Judea bermakna baik kepada sesama, terhormat, diberkahi, dan dihormati oleh orang lain
- Junpei bermakna lelaki yang baik dan suci
- Kai bermakna kebaikan dan belas kasih
- Kalman bermakna murah hati dan baik hati
- Kapono bermakna baik dan adil
- Kevin bermakna tampan dan baik
- Khin bermakna kebaikan
- Kripal bermakna baik
- Kota bermakna kebahagiaan, keberuntungan baik
- Latif bermakna baik dan lembut
- Levin bermakna seseorang dengan hati yang baik
- Lutfallah bermakna kebaikan Allah
- Lutfullah bermakna kebaikan dan kelembutan tuhan
- Maaruf bermakna perilaku kebaikan
- Manvik bermakna orang yang baik hati
- Meharbaan bermakna pemaaf dan orang yang baik
- Mehran bermakna orang yang baik dan penuh kasih sayang
- Melvin bermakna pemimpin terhormat yang menunjukkan kebaikan
- Milan bermakna pemurah dan orang yang baik
- Mehran bermakna hujan kebaikan
- Naveed bermakna berita baik
- Nawaazish bermakna kebaikan dan suka berbagi
- Nikhalas bermakna orang yang baik dan menyenangkan
- Nirala bermakna seseorang yang baik
- Noha bermakna baik dan menerima
- Opkar bermakna baik dan pemurah
- Pandhari bermakna seseorang yang baik
- Paramadaya bermakna seseorang dengan kebaikan tingkat tinggi
- Pamanand bermakna seseorang yang bahagia dan baik
- Patrizo bermakna baik hati dan terhormat
- Rafat bermakna seseorang yang mempunyai simpati terhadap sesama
- Rafiq bermakna teman, lembut dan baik
- Raham bermakna penuh kasih dan belas kasih
- Rashad bermakna memiliki keputusan yang baik
- Rauf bermakna teman semua orang
- Sedrick bermakna seseorang yang baik dan disukai banyak orang
- Tashi bermakna keberuntungan baik
- Tirion bermakna lembut, baik
- Tobin bermakna tuhan itu baik
- Tobit bermakna baik
- Tovi bermakna baik
- Yoshi bermakna beruntung, baik dan dihormati
- Qasim bermakna dermawan dan murah hati
Itulah referensi nama bayi laki-laki yang bermakna 'baik' yang bisa menjadi pilihan. Semoga Bunda dan Ayah bisa menemukan nama yang paling cocok ya untuk Si Jagoan Kecil.
Simak juga video tentang 30 nama bayi laki-laki bermakna gagah di bawah ini.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Nama Bayi
120 Nama Bayi Laki-laki Pembawa Rezeki dalam Al-Qur'an 3 Kata dari A sampai Z Serta Artinya

Nama Bayi
Arti Nama Arsakha dan 30 Rekomendasi Nama untuk Anak Laki-laki

Nama Bayi
100 Nama Artis Indonesia Laki-laki dari A-Z dan Artinya untuk Inspirasi Nama Anak

Nama Bayi
100 Nama Bayi Laki-laki Islami 2 Kata dalam Al-Quran yang Bermakna Baik dan Indah

Nama Bayi
50 Nama Bayi Laki-Laki Jarang Dipakai, Unik dari Berbagai Negara

Nama Bayi
Bunga-bunga yang Bisa Jadi Inspirasi Nama Bayi
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda