HaiBunda

NAMA BAYI

30 Nama Anak yang Diprediksi Populer dan Jadi Tren di 2023

Jessica Elisabeth Gunawan   |   HaiBunda

Rabu, 21 Dec 2022 08:50 WIB
30 Nama Anak yang Diprediksi Populer dan Jadi Tren di 2023/Foto: Istock

Nama anak di tahun 2023 akan menjadi refleksi dari perubahan suasana hati, gaya, dan peristiwa yang terjadi di tahun sebelumnya. Beberapa tahun terakhir, nama-nama populer seperti Aidan, Raya, dan Aurora mungkin banyak menjadi pilihan orang tua. Bagaimana dengan nama anak yang akan populer di tahun 2023?

Layaknya fashion yang setiap tahun berubah, nama anak pun demikian. Ada banyak faktor yang memengaruhi tren nama anak di tahun 2023. Salah satunya budaya pop yang tersebar di media sosial.

Di zaman sekarang, kehadiran internet menjadi kebutuhan semua orang. Paparan media sosial dan budaya pop sendiri dapat menjadi inspirasi orang tua untuk memberikan nama kepada anaknya. Contohnya melalui tokoh ternama, aktor/aktris favorit, hingga nama karakter fiksi.


Selain itu, sudah banyak orang tua yang sadar akan pentingnya memilih nama untuk anak mereka. Nama menjadi citra, identitas, dan mencerminkan nilai-nilai identitas keluarga. Maka dari itu, memilih nama pun harus disertai arti yang baik.

Nah, Bunda dan Ayah apakah sedang mencari nama untuk Si Kecil yang lahir pada tahun 2023? Mengutip laman NameBerry, simak nama anak yang diprediksi akan populer dan tren di tahun 2023 di bawah ini, yuk.

15 Nama Anak Perempuan yang Diprediksi Tren 2023 dan Artinya 

  1. Wednesday bermakna lahir di hari Rabu
  2. Cassiopeia bermakna perempuan yang unggul, diambil dari nama konstelasi bintang di langit
  3. Andromeda bermakna bijak, diambil dari nama konstelasi bintang di langit
  4. Jeanie bermakna Tuhan Maha Pengasih
  5. Julie bermakna jiwa muda
  6. Laurel bermakna anggun, lemah lembut
  7. Aurelia bermakna anak emas
  8. Aura bermakna lembut
  9. Suki bermakna anak yang dicintai
  10. Zuri bermakna baik, cantik
  11. Maxine bermakna yang paling hebat
  12. Trixie bermakna perempuan yang membawa kebahagiaan
  13. Iggy bermakna bersinar terang
  14. Azula bermakna biru
  15. Oriana bermakna fajar

15 Nama Anak Laki-laki yang Diprediksi Populer 2023 dan Artinya

  1. Dariel bermakna anak tersayang
  2. Khairi bermakna kebaikan
  3. Caspian bermakna putih, suci
  4. Ajax bermakna berani dan kuat
  5. Xavi bermakna bercahaya terang
  6. Ravi bermakna laki-laki yang suka memberi
  7. Jones bermakna Tuhan Maha Pengasih
  8. Lucien bermakna cahaya
  9. Richie bermakna penguasa yang kuat
  10. Travis bermakna penjaga
  11. Eddie bermakna kaya raya
  12. Valerian bermakna kuat, sehat
  13. Octavius bermakna delapan
  14. Draco bermakna naga, diambil dari konstelasi bintang di langit
  15. Lysander bermakna pembawa kebebasan

Kira-kira itulah nama anak yang diprediksi akan populer dan tren di tahun 2023. Apakah ada nama yang Bunda dan Ayah suka?

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

(fia/fia)

Simak video di bawah ini, Bun:

30 Nama Bayi Perempuan Kristen Berawalan Huruf M-O Beserta Maknanya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya

Parenting Ajeng Pratiwi & Randu Gede

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Menyusui Amrikh Palupi

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya

Khayru Putra Gunawan Sudrajat Kerap Dibully saat Kecil, Kini Sudah Kuliah di Australia

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK