7 Foto Keseruan Pesta Rilis Lagu Jajan The Sasonos Family Bareng HaiBunda
Yuni Ayu Amida |
HaiBunda
Selasa, 28 Jul 2020 20:02 WIB
Anak-anak Widi Mulia dan Dwi Sasono merilis lagu terbaru mereka bertajuk Jajan, Bunda. Intip keseruan acaranya yuk.
Putra putri pasangan Widi Mulia dan Dwi Sasono Dru, Widuri, dan Den Bagus merilis lagu berjudul Jajan pada Selasa (28/7/2020). (Foto: Nathania Widya Chrissanti )
Tayangan live streaming Pesta Rilis Lagu Jajan ini eksklusif langsung di HaiBunda lho. Dan dipandu oleh host Ivy Batuta. (foto: Rahfalia Zaenh)
 Dalam keseruan tersebut, ketiga buah hati Widi Mulia dan Dwi Sasono menunjukkan kebolehannya dalam bernyanyi dan bermain musik. (foto: Rahfalia Zaenh)
Dru saat menunjukkan aksinya bermain gitar, keren ya, Bunda. (foto: Rahfalia Zaenh)
Tak hanya itu, mereka juga bermain games seru lho. (foto: Rahfalia Zaenh)
Nah, lagu Jajan ini sendiri terinspirasi dari kegelisahan Den Bagus saat memilih jajanan di masa pandemi COVID-19. (foto: Rahfalia Zaenh)
Selamat ya! Semoga lagunya disukai oleh anak-anak Indonesia. (foto: Rahfalia Zaenh)