7 Potret Gemas Arya Saloka Bareng Anak, Makin Lama Makin Terlihat Tampannya
Instagram |
HaiBunda
Kamis, 07 Oct 2021 23:30 WIB
Arya Saloka kerap membagikan berbagai kegiatannya bersama dengan sang anak nih, Bunda. Penasaran dengan potret menggemaskan keduanya? Simak di sini, yuk!
Setelah menikahi Putri Anne, Arya Saloka dikaruniai seorang jagoan tampan bernama Ibrahim Jalal Ad Din Rumi, Bunda. (Foto: Instagram: @arya.saloka)
Anak tampan yang memiliki nama panggilan Ibrahim ini lahir pada 11 September 2019, Bunda. Kini, usianya sudah genap dua tahun, lho. (Foto: Instagram: @arya.saloka)
Di tengah kesibukan syuting yang padat, Arya tetap menyempatkan diri untuk bermain bersama Ibrahim. Mereka juga kerap memakai outfit kembaran, Bunda. (Foto: Instagram: @putriannesaloka)
Wajah tampan Ibrahim sudah terlihat bahkan sejak masih kecil nih, Bunda. Banyak yang mengatakan kalau wajahnya sangat mirip sang ayah. (Foto: Instagram: @arya.saloka)
Ternyata, Ibrahim memiliki sedikit darah Norwegia dari sang Bunda, nih. Enggak hanya itu, ia juga mendapatkan darah Bali dari sang Ayah. (Foto: Instagram: @putriannesaloka)
Putri Anne bahkan kerap membagikan kebersamaan antara Arya dan Ibrahim, Bunda. Misalnya saja potret menggemaskan saat bangun tidur yang satu ini. (Foto: Instagram: @putriannesaloka)
Karena sering tampil bareng Bunda dan Ayah, Ibrahim juga sangat ngehits diantara netizen Instagram, lho. Banyak yang menjadikan Ibrahim sebagai keponakan online, Bunda. Gemas banget, ya! (Foto: Instagram: @putriannesaloka)