sign up SIGN UP search

parenting

40 Contoh Soal Pilihan Ganda Bahasa Indonesia Kelas 2 SD dan Kunci Jawaban

Putri Monica Patricia   |   Haibunda Kamis, 23 Feb 2023 21:45 WIB
40 Contoh Soal Pilihan Ganda Bahasa Indonesia Kelas 2 SD dan Kunci Jawaban caption
Jakarta -

Ada banyak hal yang Si Kecil baru pelajari di sekolah. Sehingga Bunda pun harus selalu siaga dan tanggap untuk dapat menemani proses belajar Si Kecil.

Mendampingi Si Kecil selama masa sekolah memang suatu pengalaman yang menyenangkan sekaligus menantang. Bunda perlu kembali belajar agar dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan dari Si Kecil seputar akademik.

Bahasa Indonesia merupakan salah satu mata pelajaran wajib yang diajarkan di sekolah. Pelajaran Bahasa Indonesia penting diajarkan agar Si Kecil dapat memperkaya kosa kata.


Bunda pastinya ingin Si Kecil mengikuti kegiatan belajar mengajar di sekolah secara aktif dan berprestasi. Untuk itu, Bunda harus sering mengajak Si Kecil latihan soal.

40 Contoh Soal Pilihan Ganda Bahasa Indonesia dan Kunci Jawabannya

Nah untuk berlatih bersama Si Kecil, berikut adalah 40 contoh soal pilihan ganda beserta kunci jawabannya dirangkum dari buku Sekali Baca langsung Inget: Soal-Soal Ulangan dan Ujian Semua Pelajaran SD/MI kelas 1-3 oleh Tim Aksara Bangsadan buku Bahasa Indonesia kelas 2 Sekolah Dasar oleh Engkos Kosasih, M. Pd. dkk.

1. Nina membaca….

a. Kubu
b. Ukub
c. Buku

Jawaban: a. Buku

2. Ibu berbelanja ke… naik?

a. Sekolah
b. Kebun
c. Pasar

Jawaban: c. Pasar

3. Siska:….?| Zara: Ke toko buku.

a. Mau ke mana?
b. Selamat siang
c. Terima kasih

Jawaban: a. Mau kemana?

4. Huruf vokal pada kata gajah ada…

a. 3
b. 2
c. 1

Jawaban: b. 2

5. Selamat pagi termasuk kata…

a. Sapaan
b. Permohonan
c. Izin

Jawaban: a. Sapaan

6. Hemat pangkal…

a. Kaya
b. Miskin
c. Sederhana

Jawaban: a. Kaya

7. Menjenguk teman sakit Ridho mengucapkan

a. Apa kabar?
b. Maafkan saya
c. Semoga lekas sembuh

Jawaban: c. Semoga lekas sembuh

8. Adik sakit. Adik harus berobat ke…

a. Dokter
b. Apotek
c. Salon 

Jawaban: a. Dokter

9. Rani: Selamat pagi. Budi:…

a. Selamat siang
b. Selamat malam
c. Selamat pagi

Jawaban: c. Selamat pagi

10. "…… kabar kakak?”

a. Siapa
b. Dimana
c. Bagaimana

Jawaban: c. Bagaimana

11. Huruf M di depan nama hewan adalah….

a. Macan
b. Makan
c. Mandi

Jawaban: a. Macan

12. Petunjuk memakai baju yang pertama adalah…

a. Menutup kancing baju
b. Membuka kancing baju
c. Memasukkan baju

Jawaban: b. Membuka kancing baju

13. Huruf vokal pada kata jerapah ada….

a. 5
b. 4
c. 3

Jawaban: c. 3

14. Suara anjing adalah…

a. Gukguk
b. Embek
c. Meong

Jawaban: a. Gukguk

15. Dian …. Guru dan teman-teman di kelas.

a. Menyapa
b. Memarahi
c. Membentak

Jawaban: a. Menyapa

Cute and lovely asian little girl doing homework at home, with a help of her mother.Ilustrasi anak belajar/ Foto: iStock

Perhatikan cerita berikut untuk menjawab soal nomor 15 dan 16!

Berangkat ke Sekolah Baru Berangkat ke Sekolah Baru
Hari ini hari pertama Tari masuk sekolah. Ia bangun pagi pagi benar, mandi dan berpakaian seragam, tidak lupa sarapan nasi goreng kesukaannya. Lalu pamit pada Ayah dan Ibu.

"Tari jangan lupa beri salam dan cium tangan Ibu guru saat masuk dan keluar kelas," begitu pesan Ibu. Tari berangkat naik becak.

16. Siapa yang akan masuk sekolah baru….

a. Tari
b. Ayah 
c. Ibu

Jawaban: a. Tari

17. Makanan kesukaan tari adalah…

a. Nasi pecel
b. Nasi basi
c. Nasi goreng

Jawaban: c. Nasi goreng

18. Keong-bangunan-mirip-itu-emas. Kalimat yang tepat dari rangkaian kata-kata di atas adalah…

a. Bangunan emas itu mirip keong
b. Bangunan itu mirip keong emas
c. Keong emas itu mirip bangunan

Jawaban: b. Bangunan itu mirip keong emas

19. Kalimat berikut yang menggunakan huruf kapital dengan benar, kecuali…

a. Bona adalah teman Andi
b. Anak-anak berlibur ke bali
c. Pada hari Minggu, Bona membersihkan halaman rumah

Jawaban: b. Anak-anak berlibur ke bali

20. Pertanyaan: …
Jawaban: “Kami akan pergi ke kebun binatang.” Kalimat yang sesuai untuk pertanyaan di atas adalah…

a. Kapan kalian pergi?
b. Mengapa kalian pergi?
c. Ke mana kalian akan pergi?

Jawaban: c. Ke mana kalian akan pergi?

21. Pertanyaan: …
Jawaban: “Aku membeli buku ini hari Minggu kemarin.” Kalimat yang sesuai untuk pertanyaan di atas adalah…

a. Buku apa yang kamu beli?
b Kapan kamu membeli buku?
c. Di mana kamu membeli buku?

Jawaban: b. Kapan kamu membeli buku?

22. Pertanyaan: …
Jawaban: “Kami akan pergi ke kebun binatang.” Kalimat yang sesuai untuk pertanyaan di atas adalah…

a. Kapan kalian pergi?
b. Mengapa kalian pergi?
c. Ke mana kalian akan pergi?

Jawaban: c. Ke mana kalian akan pergi?

23. Rio sakit. Kami menjenguknya di rumah sakit. Sudah sepuluh hari, Rio terbaring lemah. Ia sakit tifus. Kasihan sekali Rio.
Cerita tersebut merupakan....

a. Cerita sedih
b. Cerita gembira
c. Cerita berkesan

Jawaban: a. Cerita sedih

24. (1) Tuangkan air panas ke dalam gelas
(2) Sediakan gelas dan sendok untuk mengaduk.
(3) Masukkan susu ke dalam gelas.
(4) Aduk-aduk sampai rata.
Urutan membuat susu yang benar adalah….

a. 1-2-3-4
b. 2-3-1-4
c. 4-1-3-2

Jawaban: b. 2-3-1-4

25. Penulisan huruf kapital yang benar terdapat pada kalimat....

a.  Nenekku tinggal di pulau bangka. 
b. Pernahkah kamu ke papua?
c. Ida Bagus Ayu berasal dari Bali.

Jawaban: c. Ida Bagus Ayu berasal dari Bali

26. Cara pengarang menampilkan tokoh atau pelaku disebut…

a. Penokohan
b. Alur
c. Tema

Jawaban: a. Penokohan

27. Dokter sedang memeriksa pasien di….

a. Rumah sakit
b. Restoran
c. Pasar

Jawaban: a. Rumah sakit

28. Ragam sastra yang bahasanya terikat oleh irama, rima, serta penyusunan larik dan bait disebut....

a. Prosa
b. Cerpen
c. Puisi

Jawaban: c. Puisi

29. Membaca nyaring adalah.....

a. Membaca dengan sungguh-sungguh
b. Membaca cepat
c. Membaca dengan suara keras 

Jawaban: c. Membaca dengan suara keras

30. Kalimat yang berhubungan dengan tempat umum adalah....

a. Ayah membaca koran di teras.
b. Ibu berbelanja di pasar.
c. Anita sedang tidur di kamar.

Jawaban: b. Ibu berbelanja di pasar

modern mother joining homework together with daughter, happy time in living home and comfortable feel freeIlustrasi anak belajar Bahasa Indonesia./Foto: Getty Images/iStockphoto/Iam Anupong

31. Kalimat yang tidak berhubungan dengan tempat umum adalah.....

a. Kakek menunggu bus di halte. 
b. Koko menabung di bank.
c. Mila menggosok gigi di kamar mandi.

Jawaban: c. Mila menggosok gigi di kamar mandi

32. Jika kita akan berpergian naik kereta api, kita harus menuju....

a. Terminal
b. Pelabuhan
c. Stasiun

Jawaban: c. Stasiun

33. Rafael bukan anak yang malas. Rafael selalu membantu kedua orang tuanya bekerja. Rafael juga selalu menjaga adiknya. Meskipun demikian, Rafael tidak lupa belajar. Ia selalu mendapat juara pertama.

Sifat Rafael pada bacaan di atas adalah ....
a. Pemalas
b. Nakal
c. Penyayang

Jawaban: c. Penyayang

34. Yang menjadi tokoh pada bacaan nomor 19 di atas adalah ....

a. Rafael
b. Ayah Rafael
c. Kakak Rafael

Jawaban: a. Rafael

35. Cerita yang tidak benar-benar terjadi dan biasanya menceritakan tentang hewan disebut....

a. Dongeng
b. Puisi
c.  Fabel

Jawaban: c. Fabel

36. Cerita yang tidak benar-benar terjadi dan biasanya menceritakan tentang kejadian zaman dahulu disebut....

a. Cerita
b. Fabel
c.  Fongeng

Jawaban: c. Dongeng

37. Kelinci bertemu dengan Tikus. Tikus menyapanya. Namun, Kelinci tidak membalas sapaan itu. Kelinci bahkan melihat dengan cemberut ke arah Tikus.

Sifat Kelinci dalam cerita tersebut adalah ....
a. Pemalu
b. Sombong
c. Pemarah

Jawaban: b. Sombong

38. Rini selalu lupa membawa pensil ke sekolah. Saran yang tepat untuk Rini adalah….

a. Seharusnya Rini mengalungkan pensil itu di lehernya.
b. Sebaiknya Rini selalu ingat.
c. Sebaiknya Rena mempunyai pensil lebih dari satu.

Jawaban: c. Sebaiknya Rena mempunyai pensil lebih dari satu.

39. selalu - pukul - pagi - Anto  lima- bangun. Susunan kalimat yang benar adalah….

a. Anto selalu bangun pukul lima pagi.
b. Anto bangun selalu pukul lima pagi.
c. Pukul lima pagi selalu anto bangun.

Jawaban: a. Anto selalu bangun pukul lima pagi.

40. Dalam petunjuk terdapat pemakaian....

a. Bahan, alat, cara membuat obat, kegunaan
b. Bahan, cara pemakaian, cara membuat
c. Bahan, aturan pemakaian, efek samping

Jawaban: c. Bahan, aturan pemakaian, efek samping

 

(fir/fir)
Share yuk, Bun!
BERSAMA DOKTER & AHLI
Bundapedia
Ensiklopedia A-Z istilah kesehatan terkait Bunda dan Si Kecil
Rekomendasi
Ayo sharing bersama HaiBunda Squad dan ikuti Live Chat langsung bersama pakar, Bun! Gabung sekarang di Aplikasi HaiBunda!
ARTIKEL TERBARU
  • Video
detiknetwork

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Pantau terus tumbuh kembang Si Kecil setiap bulannya hanya di Aplikasi HaiBunda!