7 Potret Ario Bayu Bersama Sang Istri Artis Asal Prancis dan Anaknya
Instagram |
HaiBunda
Kamis, 20 Apr 2023 19:50 WIB
Kehidupan Ario Bayu dengan istri bule dan anaknya masih sangat tertutup. Namun, mereka sesekali membagikan potret kebersamaan lewat media sosial. Intip yuk.
Aktor Ario Bayu tak lagi melajang sejak menikahi wanita Prancis bernama Valentine Payen-Wicaksono. Mereka mengikat janji suci pada 8 Juli 2017 lalu, Bunda. (Foto: Instagram @bayu_ario & @valentinepayenwicaksono)
Pasangan beda negara ini hidup harmonis hingga usia pernikahan mereka yang sekarang sudah 5 tahun lho, Bunda. Ario Bayu kerap memberikan julukan sayang 'Boubou' kepada istri tercinta. (Foto: Instagram @bayu_ario & @valentinepayenwicaksono)
Hampir 6 tahun menikah, Ario Bayu dan istri tak malu-malu memperlihatkan kemesraan mereka di akun media sosial keduanya. Potret mereka kerap menuai komentar dari netizen. "Mesra kak," kata akun @rachel_sa******* (Foto: Instagram @bayu_ario & @valentinepayenwicaksono)
Pasangan ini juga sudah menjalani peran sebagai ayah dan ibunda. Ario Bayu mengenang momen ketika sang istri tengah mengandung anak pertama mereka. "Waktu Boubou masih di dalam perut main-main ke pulau Hydra, Yunani," ia bercerita. (Foto: Instagram @bayu_ario & @valentinepayenwicaksono)
Anak pertama mereka lahir pada 9 Februari 2021 lalu. Bintang film Gundala kerap terlihat menikmati perannya saat momong anak. Tengok saja potretnya ketika menggendong sang anak dengan memakai kain jarik. (Foto: Instagram @bayu_ario & @valentinepayenwicaksono)
Sudah punya satu anak dari pernikahan dengan wanita bule, Ario Bayu masih menyembunyikan wajah anaknya hingga saat ini. Namun, ia tak pernah absen membagikan kegiatannya saat bermain bersama anak. (Foto: Instagram @bayu_ario & @valentinepayenwicaksono)
Salah satu kegiatan favorit Ario Bayu dan istri bersama anak mereka adalah berkunjung ke museum. Intip saja potret antusiasme anak mereka saat bermain gamelan. "Museum with toddler day," kata Ario Bayu. (Foto: Instagram @bayu_ario & @valentinepayenwicaksono)