7 Potret Anak-anak Chef Arnold Purnomo, Gemas Kenakan Kostum Makanan
Instagram |
HaiBunda
Senin, 19 Jun 2023 19:24 WIB
Anak-anak chef Arnold, Arthur dan Timothee, baru saja melakukan pemotretan dengan mengenakan kostum makanan. Intip potret menggemaskannya di sini, yuk!
Setelah menikah dengan Tiffany Soesanto, Chef Arnold dikaruniai dua orang putra, Bunda. Kedua adalah Arthur Miles Poernomo dan Timothee Ocean Poernomo. (Foto: Instagram: @tiffanysoetanto)
Si sulung yang akrab disapa Arthur lahir pada 5 Juli 2019. Sementara itu, sang adik yang belum genap berusia 1 tahun lahir pada 8 Desember 2022. (Foto: Instagram: @tiffanysoetanto)
Belum lama ini, Arthur dan Timo melalukan sesi pemotretan, Bunda. Keduanya terlihat sangat menggemaskan saat mengenakan kostum makanan, lho. (Foto: Instagram: @tiffanysoetanto)
Dalam salah satu unggahan, Timo mengenakan kostum bak telur mata sapi, nih. Ia pun dibaringkan dalam alas yang menyerupai wajan berwarna hitam. (Foto: Instagram: @tiffanysoetanto)
Tak hanya itu, Arthur dan Timo juga sempat memakai kostum sushi nih, Bunda. Kedua kakak beradik ini pun berpose bak makanan yang akan segera disantap. (Foto: Instagram: @tiffanysoetanto)
Banyak netizen yang ikut gemas dengan kostum yang dipakai oleh Arthur dan Timo. Tak sedikit dari mereka yang mengatakan tingkah lucu keduanya terlalu cute. (Foto: Instagram: @tiffanysoetanto)
"Cuteness overload sih! Totalitas poll," kata seorang netizen. "Mana tega makan sushi kalau sushinya gemes gini," ungkap netizen lainnya. (Foto: Instagram: @tiffanysoetanto)